SuaraBogor.id - Marc Klok menjadi salah satu pemain yang bersinar dalam laga Timnas Indonesia kontra Kuwait pada laga perdana Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023. Berada di posisi lini tengah Marc Klok memastikan kemenangan bukan sebuah kebetulan.
Berhasil bungkam Kuwait dengan skor 2-1, Marc Klok menjadi salah satu pemain kunci Timnas Indonesia meraih kemenangan. Menjawab kepercayaan sebagai eksekutor penalti, Marc Klok berhasil menyamakan kedudukan menjalang akhir babak terakhir hingga menjaga pskologi pemain.
Tentunya kemenangan atas Kuwait bukan sebuah keberuntungan atau suatu kebetulan semata yang menjadikan Marc Klok pemain penting timnas Indonesia untuk saat ini.
Tak hanya itu, ada beberapa fakta menarik seputar pemain kelahiran Belanda yang memilih membela timnas Indonesia ini, berikut di antaranya.
Baca Juga:Profil Musa Al-Tamari, Winger Yordania yang Main di Belgia
1. Gol bersama Timnas
Marc Klok membuat napas panjang timnas Indonesia di laga melawan Kuwait setelah berhasil menyamakan kedudukan di penghujung babak pertama.
Melalui titik putih, beban berat sebagai eksekutor penalti dilaksanakan dengan sangat baik oleh Klok dan membuat kedudukan imbang 1-1.
Torehan itu menjadi gol perdana Klok berseragam timnas Indonesia sejak resmi dinaturalisasi pada 2020 lalu.
2. Jadi Kapten
Baca Juga:5 Alasan Timnas Indonesia Mampu Kalahkan Yordania dan 4 Berita Bola Terkini
Selain mencetak gol dan memetik kemenangan, Marc Klok juga debut menjadi kapten timnas Indonesia sebelum berlaga di Kualifikasi Piala Asia 2023.
- 1
- 2