Geruduk Kantor Pengadilan Negeri Cibinong, Massa Aksi: Jangan Mau Dihasut Mafia Tanah

Para demonstran tersebut melakukan aksinya dengan membawa berbagai poster karton berwarna putih bertuliskan berbagai macam

Andi Ahmad S
Kamis, 18 Agustus 2022 | 15:33 WIB
Geruduk Kantor Pengadilan Negeri Cibinong, Massa Aksi: Jangan Mau Dihasut Mafia Tanah
Aksi demonstrasi warga Cileungsi di depan gedung Pengadilan Negeri Cibinong Kelas 1A. (Mutia/Bogordaily.net)

SuaraBogor.id - Kantor Pengadilan Negeri Cibinong Kelas 1A, Kabupaten Bogor, Jawa Barat digeruduk pendemo. Aksi tersebut dilakukan pada pukul 08.00 WIB pagi, Kamis (18/8/2022).

Para demonstran tersebut melakukan aksinya dengan membawa berbagai poster karton berwarna putih bertuliskan berbagai macam gugatan salah satu diantaranya tertulis “Jangan Mau Dihasut Mafia Tanah”.

“Kami meminta agar Pengadilan Negeri Cibinong tidak dimanfaatkan oleh orang atau kelompok tertentu yang bertujuan untuk membatalkan sertifikat hak milik kami,” ujar salah satu demonstran yang turut andil dalam aksi tersebut.

Selain itu, para demonstran yang berada di kantor Pengadilan Negeri Cibinong juga meneriakan kata dengan lantang untuk memperjuangkan hak mereka. Melawan setiap usaha dari seluruh pihak yang mempermainkan mereka.

Baca Juga:Cerita Mantan Tukang Es Doger yang Jadi Petugas Paskibraka

“Kami akan berjuang sekuat- kuatnya untuk melawan setiap usaha dari pihak manapun yang bertujuan membatalkan SHM yang telah kami perjuangkan selama lebih dari 6 tahun,” tambahnya.

Hingga siang ini puluhan demonstran masih terus menunggu keputusan Pengadilan Negeri Cibinong mengenai gugatan yang diajukan oleh para demonstran.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini