Disebut Gantikan JIS, PSSI Bakal Datang Lagi ke Stadion Pakansari Bogor

Sebelumnya kata Herdi sudah ada perwakilan dari PSSI yang meninjau langsung ke Stadion Pakansari tetapi sifatnya belum resmi.

Andi Ahmad S
Selasa, 13 September 2022 | 21:00 WIB
Disebut Gantikan JIS, PSSI Bakal Datang Lagi ke Stadion Pakansari Bogor
Stadion Pakansari di Cibinong, Bogor. [Antarafoto]

“Penyediaan lapanganya misalkan kata PSSI ada kurangnya nanti kita siapkan,” imbuhnya.

PSSI rencananya akan kembali melakukan peninjauan. Sebab peninjauan pertama baru awalan saja.

Sementara itu FIFA Matchday merupakan ajang uji coba resmi yang diselenggarakan oleh Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA). Ajang ini dihelat negara-negara yang terdaftar dalam anggota FIFA dan menjadi momentum negara-negara anggota FIFA mendulang poin penentu peringkat.

Jika memenangi dua laga FIFA Matchday melawan Curacao, Indonesia akan masuk ke pot 3 kualifikasi Piala Asia 2023 dan menyingkirkan Singapura ke pot 4. Timnas Indonesia rencananya dua kali menghadapi Curacao yakni pada 24 dan 27 September 2022 nanti.

Baca Juga:PSSI: Sarana dan Prasarana JIS Belum 100 Persen

Meski Stadion Pakansari siap digunakan, laga pertama kabarnya akan tersaji di Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) dan laga kedua bakal digelar di Jakarta di Jakarta International Stadium (JIS).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak