SuaraBogor.id - Artis Jessica Iskandar saat ini tengah berjuang di kasus penipuan yang membuat dirinya merugi hingga miliaran rupiah.
Sebelumnya Jessica Iskandar berseteru dengan Cristopher Stefanus Budianto alias Steven terkait bisnis rental mobil.
Jessica Iskandar mengklaim merugi Rp 9,8 miliar. Hal ini yang membuat istri dari Vincent Verhaag harus banting tulang demi bisa menyambung hidup.
Lewat unggahan Instastory akun Instagram miliknya, artis yang kerap disapa Jedar itu menuliskan bahwa ia bersama Tuhan.
"Bersama Tuhan, aku percaya aku akan baik-baik saja," tulis Jedar mengomentari pemberitaan tentang kasusnya.
Sebelumnya, Togar Situmorang selaku pengacara Steven mengatakan bahwa Rp 9,8 miliar yang selama ini digembar-gemborkan, bukan sepenuhnya milik sang artis.
Jumlah itu diklaim hasil patungan antara Jedar dengan kliennya.
Untuk diketahui, sebanyak 11 unit mobil seharga Rp 9,8 miliar masih diperjuangkan Jessica Iskandar. Hanya saja, klaim baru atas kasus tersebut kini muncul.
"Masing-masing masukin uang, totalnya tadi (Rp 9,8 miliar)," kata Togar Situmorang ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, mengutip dari MataMata-jaringan Suara.com
Baca Juga:Jessica Iskandar Jauh-jauh ke Papua Demi Bayar Cicilan, Dapat Saweran Serba Merah
Togar menambahkan, "uang itu di PT (Triip, perusahaan yang menaungi bisnis Jessica Iskandar dan Steven). Sudah dibelikan mobil."
Mobil-mobil tersebut sudah digunakan untuk bisnis rental mobil. Termasuk pula penggunaan kendaraan itu secara pribadi.