SuaraBogor.id - Publik Bogor dihebohkan dengan beredarnya video viral yang narasi ada kegiatan kaum Lesbian, Gay, Biseksual, dan Transgender (LGBT) di Sentul Internasional Convention Center (SICC) Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor.
Terkait viralnya video ini, Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin buka suara. Menurut AKBP Iman Imanuddin, video viral tersebut adalah hoax.
“Kami pastikan bahwa video yang beredar merupakan berita hoax atau berita bohong,” ujarnya seperti dikutip dari Bogordaily.net--jaringan Suara.com
Iman mengungkapkan, polisi langsung menanggapi isu yang tersebar dan melakukan penyelidikan untuk memastikan berita itu.
Baca Juga:Siswi SMA Tetap Khusyuk Salat Meski Temannya Asyik Karaoke, Warganet Debat
“Menanggapi isu yang berkembang di media sosial, kita lakukan penyelidikan terkait beredarnya video kegiatan LGBT tersebut dan itu tidak benar,” jelasnya.
Menurutnya, video yang tersebar merupakan kegiatan Miss Grand Internasional 2022 pada bulan Oktober lalu.
AKBP Imam menyebut, kegiatan itu dihadiri banyak undangan dari berbagai kalangan dengan menggunakan berbagai desain kostum yang beraneka ragam sebagai bentuk kesenian busana.
“Itu kegiatan Miss Grand Internasional 2022 yang digelar sekitar bulan Oktober lalu. Jadi dalam kegiatan tersebut memang dihadiri oleh banyak tamu dan bukan merupakan kegiatan kaum LGBT,” jelasnya.
Sementara itu dalam video viral di media sosial bertuliskan keterangan, “Akibat kita diam, akhirnya di akhir tahun 2022 kaum LGBT + berhasil melakukan acara ini yang dilakukan di SICC Sentul,”
Baca Juga:Disangka Gerobak Sampah, Penampakan Orang Jual Bakso Enak Ini Bikin Gagal Paham