SuaraBogor.id - Salshabilla Adriani tabrakan di Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (15/12/2020) malam. Mobil yang dikendarai Salshabilla Adriani tabrak mobil yang lagi terparkir.
Kecelakaan terjadi lantaran mobil pribadi yang dikendarai Salshabilla Adriani hilang kendali. Diduga Salshabilla Adriani mabuk saat tabrak mobil itu.
Akibatnya mobil yang ditabrak mengalami kerusakan parah. Diduga kecelakaan terjadi akibat Salshabilla sedang mabuk.
Henry, salah satu pemilik mobil yang tertabrak, mengatakan mobil yang dikendarai Salshabilla Adriani sempat oleng dan menabrak mobilnya yang sedang parkir.
Baca Juga: Libur Nataru, Dilarang Pesta dan Mabuk Miras di Bali
“Saya lagi makan, mobil parkir. Dia agak oleng jalannya, terus kedengaran bunyi kenceng 'derr' dihajar sama mobil dia,” jelas Henry, saat ditemui di TKP usai kecelakaan.
Henry menambahkan, setelah menabrak, Salshabilla sempat kabur. Namun berhasil ditangkap tak jauh dari lokasi.
“Dia (Salshabilla) kabur, kemudian ketangkap di sana (daerah Kemang),” ujar Henry.
Henry juga mengaku saat diajak bicara bintang film Warkop DKI Reborn 4 itu, bicaranya sudah tidak beraturan.
"Kondisinya nggak teratur ngomong-nya,” tutupnya.
Baca Juga: Mabuk Berat saat Travelling, Turis Ini Syok Ketika Sadar Sudah Ada di Hutan
Kecelakaan tersebut melibatkan tiga unit kendaraan roda empat jenis sedan.
Mobil pertama Mazda warna hitam dengan nomor polisi B 2546 TBK, lalu Mazda putih nomor polisi B 88 DEC, dan Mercedes warna hitam B 166 BEY dikemudikan oleh Salshabila Adriani.
Kanit Satlantas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Suharno mengatakan, kasus kecelakaan sudah diselesaikan secara kekeluargaan.
Pihak Salshabilla bersedia mengganti kerusakan akibat kecelakaan. Kabarnya Salshabilla dibawa ke Polres Metro Jakarta Selatan.
Berita Terkait
-
Mici Mantan Ibrahim Risyad Dituding Jiplak Style Salshabilla Adriani Saat Menikah
-
Usai Ditinggal Nikah Salshabilla Adriani, Penampilan Yusuf Mahardika Bertato Bikin Geger
-
9 Artis Nikah di Bulan Suro 2024 Termasuk Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid, Benarkah Pamali?
-
Deretan Artis Ini Nikah di Bulan Suro seperti Aaliyah-Thariq, Ada yang Pilih 'Tanggal Keramat'
-
Momen Langkahan Salshabilla Adriani Dibandingkan dengan Aaliyah Massaid: Yang Satu Cengengesan
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Aktivitas Gempa Meningkat, Gunung Gede dalam Pantauan Ketat
-
Dirut TSI Bantah Eksploitasi: Kami Justru Rawat dan Selamatkan Mereka dari Prostitusi
-
Hadiri Launching BISKITA Trans Pakuan, Ketua DPRD Kota Bogor Dukung Pengoperasian Kembali
-
Terima Aksi Demonstrasi Mahasiswa, DPRD Kota Bogor Perjuangkan Aspirasi
-
Hasil Rapat Paripurna: DPRD Kota Bogor Tetapkan Tatib Baru dan Bentuk Empat Pansus