Scroll untuk membaca artikel
Pebriansyah Ariefana | Achmad Fauzi
Rabu, 23 Desember 2020 | 11:14 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wapres Ma'ruf Amin mengumumkan jajaran menteri baru di Kabinet Indonesia Maju di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (22/12/2020). [Foto: Biro Pers Setpres]

SuaraBogor.id - Harga emas turun setelah Presiden Jokowi lantik 6 menteri baru, Rabu (23/12/2020). Kini harga emas dibanderol di harga Rp 966.000 pergram.

Harga emas Antam hari ini terpantau turun Rp 4.000 dibandingkan dengan harga jual Selasa (22/12/2020) kemarin.

Sementara itu, untuk harga Buyback (beli kembali) emas Antam dibanderol di harga Rp 852.000 per gram.

‎Harga buyback tersebut juga turun Rp 4.000 dibandingkan dengan harga buyback hari Selasa kemarin.

Baca Juga: Harga Emas Dunia Melemah Imbas Virus Corona Jenis Baru di Inggris

Seperti dilansir dari laman resmi Logam Mulia Antam, berikut adalah harga jual emas batangan pada hari ini.

  • emas 0,5 gram Rp 533.000.
  • emas 2 gram Rp 1.872.000.
  • emas 3 gram Rp 2.783.000.
  • emas 5 gram Rp 4.605.000.
  • emas 10 gram Rp 9.155.000.
  • emas 25 gram Rp 22.762.000.
  • emas 50 gram Rp 45.445.000.
  • emas 100 gram Rp 90.812.000.
  • emas 250 gram Rp 226.765.000.
  • emas 500 gram Rp 453.320.000.
  • emas 1.000 gram Rp 906.600.000.

Load More