SuaraBogor.id - Setelah dirumorkan akan meluncur pada 12 Januari, ponsel Honor V40 dipastikan akan tiba secara resmi pada 18 Januari mendatang dengan teknologi 5G.
V40, yang akan menjadi ponsel pertama Honor setelah pisah dari Huawei pada akhir 2020 kemarin, akan dipersenjatai dua kamera depan, demikian dilansir dari GSM Arena.
Informasi soal peluncuran dan spesifikasi Honor V40 ini diketahui dari sebuah video klip yang diunggah Honor ke media sosial Weibo pada pekan ini. Dalam video itu terlihat layar Honor V40 yang menggunakan layar lengkung dengan lubang memanjang di pojok kiri atas.
Dari video itu pula terlihat bahwa V40 akan memiliki tombol power pada sisi kanan ponsel. Sementara di bagian bawah tersedia lubang USB-C, bersisian dengan slot SIM card, microphone, dan speaker.
Baca Juga: Sebelum Rilis, Pengisian Daya 50W Honor V40 dapat Sertifikasi TUV Rheinland
Sayang video itu tak menampilkan bodi bagian belakang Honor V40, sehingga tak diketahui kamera yang akan digunakan oleh gawai tersebut. Tetapi bocoran case yang lebih dulu tersebar sudah memberi sedikit bocoran.
Kabarnya Honor V40 akan menggunakan empat kamera. Foto case V40 yang beredar memiliki lima buah lubang dan salah satu lubang diduga sebagai tempat untuk lampu flash.
Soal mesin, Honor V40 disebut akan menggunakan prosesor Dimensity 1000+ yang mendukung layar ber-refresh rate 120 Hz. Selain itu V40 akan memiliki teknologi pengisian ulang 66W dengan kabel dan 50W untuk yang nirkabel.
Terpopuler
- Sritex Resmi PHK Ribuan Karyawannya, BNI jadi Satu-satunya Bank BUMN yang 'Nyangkut' Rp374 Miliar
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Pendidikan Intan Srinita, Ketahuan Bersih-bersih usai Sebut Roy Suryo Pemilik Akun Fufufafa?
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Dilaporkan Aliansi Bugis, Denny Sumargo bikin Permintaan Maaf Terbuka
Pilihan
-
Harga Emas Antam Lagi-lagi Jatuh Terjungkal Hari Ini
-
Prediksi Timnas Indonesia vs Jepang: Hanya Misi Sulit, Tapi Bukan Mustahil Garuda!
-
KUR Tak Termasuk Hapus Buku Kredit Macet, Ini Penjelasannya
-
Menakar Persentase Kemenangan Timnas Indonesia vs Jepang, Bukan Mustahil?
-
Siapa Rauf Purnama, TKN Prabowo-Gibran yang Kini Jadi Komisaris Utama Antam
Terkini
-
AI Jadi Kunci Sukses Media Daring? Suara.com Bagi Tips dan Triknya
-
Media Community Bogor, Diskusi Menarik tentang Audience, Platform dan Masa Depan Industri Media
-
Local Media Community Roadshow Class Gelar Mini Gathering di Bogor: Bahas AI dan Masa Depan Media Lokal
-
Skenario Terburuk Disimulasikan, Pemkab Bogor Siap Hadapi Ancaman Gempa
-
Truk Berhenti di Bahu Jalan, Motor Tabrak dari Belakang, Balita Tewas