SuaraBogor.id - Samsung mengumumkan akan memperkenalkan Exynos 2100, prosesor berarsitektur 5nm pada 12 Januari 2021 pekan depan. Chipset ini akan memacu Galaxy S21 yang meluncur dua hari setelahnya.
Dalam pengumuman yang disebar via Youtube, Samsung mengungkap akan meluncurkan Exynos 2100. GSM Arena mencatat bahwa ini adalah pertama kalinya Samsung menggelar acara khusus untuk meluncurkan sebuah prosesor.
Dengan Exynos 2100 Samsung berharap bisa menyaingi Qualcomm yang telah meluncurkan Snapdragon 888, yang juga dibangun di atas arsitektur 5nm. Snapdragon 888 telah digunakan pada ponsel Xiaomi Mi 11 yang meluncur akhir 2020.
Selain Galaxy S21, belum diketahui merek dan ponsel mana lagi yang akan menggunakan prosesor terbaru dari Samsung ini. Adapun chip Samsung sebelumnya, Exynos 1080 sudah digunakan pada Vivo X60.
Prosesor Exynos 2100 sendiri diklaim akan punya performa lebih cepat dan lebih efisien dari sisi konsumsi daya. Kabarnya juga ia punya kinerja lebih bagus ketimbang Snapdragon 888.
Peluncuran Exynos 2100 sendiri digelar khusus untuk menunjukkan betapa pentingnya prosesor ini bagi Samsung. Kehadiran chipset ini juga disebut akan menjadi momentum Samsung untuk menggeser Huawei di pasar prosesor kelas atas.
Huawei kini sedang kesulitan untuk memperoleh pasokan komponen dalam memproduksi prosesor setelah dikenai sanksi oleh pemerintah Amerika Serikat. Para pemasoknya dari AS kini dilarang untuk berdagang dengan Huawei.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jangan Sampai Menginap di Stasiun! Cek Jadwal KRL Terakhir Jakarta-Bogor Malam Ini 13 Januari
-
Anti Encok! Ini 5 Rekomendasi Sepeda Nyaman untuk Bapak-Bapak Harga di Bawah Rp3 Juta
-
6 Fakta Mencekam Demo Tambang Cigudeg: Dari Blunder Ucapan Camat hingga Janji Manis Bupati Rudy
-
Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
-
Buntut Demo Besar Cigudeg, Rudy Susmanto Bawa Kabar Pasti: 15 Ribu Penerima Bansos Segera Dibayar