SuaraBogor.id - Tiktok pekan ini mengumumkan bahwa akun pengguna dengan usia di bawah 16 tahun akan secara otomatis berubah menjadi privat. Langkah ini diambil untuk meningkatkan perlindungan terhadap anak di bawah umur di dalam media sosial tersebut.
Seperti diwartakan BBC, Rabu (13/1/2021), akun-akun anak-anak di bawah 16 tahun ini hanya akan bisa diakses oleh pengguna yang diizinkan oleh pengguna akun. Demikian pun komentar hanya bisa diunggah jika diizinkan dan video-video di dalam akun tersebut tak akan bisa diunduh.
TikTok mengatakan perubahan itu diharapkan bisa mendorong pengguna untuk lebih aktif terlibat dalam mengawasi privasi mereka di dunia maya.
"Kami harap mereka terinspirasi untuk mengambil peran aktif dan membuat keputusan yang matang," kata Elaine Fox, kepala bidang privasi TikTok.
Baca Juga: Tiktok Awards Indonesia 2020, Apresiasi untuk Para Konten Kreator
Adapun pemilik akun TikTok berusia antara 13 sampai 15 tahun masih akan bisa menerima komentar dan berhak memutuskan video mereka bisa diakses publik atau tidak.
Sementara mereka yang berusia 16 sampai 17 tahun akan diberi fitur khusus untuk mencegah orang lain mengunduh video mereka. Opsi cegah unduh ini bisa dimatikan oleh pemilik akun.
Langkah ini diambil TikTok setelah muncul laporan bahwa media sosial tersebut dimanfaatkan oleh para predator seks untuk mengincar anak-anak di bawah umur.
Berita Terkait
-
Sempat Dapat Gangguan Gaib Saat Live Streaming, Jordi Onsu Singgung Akibat Bikin Konten Horor
-
Jumlah Pemain Judi Online RI Tembus 8,8 Juta: 97 Ribu TNI/Polri, 80 Ribu Anak di Bawah Umur
-
Ada Inovasi Terbaru Kirim Hadiah Virtual Motor dan Makanan di TikTok LIVE, Begini Caranya
-
7 Langkah Mudah Ikutan Tren Venom Core, Cuma Modal HP!
-
Kolaborasi Grab dan TikTok Live Hadirkan Grabulous Gifts
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Ada Potensi Politik Uang di Pilkada Bogor? Ini Kata Bawaslu
-
Soal Opsi TPS Darurat, Ini Kata Pemkab Bogor
-
Disdukcapil Kabupaten Bogor Buka Lebih Banyak Slot Layanan, Masyarakat Diuntungkan
-
Dukung Penuh Paslon Rudy-Ade, Rachmat Yasin: Bogor Akan Semakin Berkembang
-
Atang-Annida Optimis Rebut Hati Warga Bogor