SuaraBogor.id - Sebagai salah satu produk skincare lokal, sabun Klinskin merupakan satu dari sekian banyak merek perawatan kulit dan kecantikan yang produknya sering dipalsukan. Ini dibuktikan dari pengakuan Akbar Tanjung, pemilik sekaligus pemegang izin edar Klinskin Adev yang membeberkan bahwa 3 pelaku pemalsuan produknya telah ditangkap oleh pihak Bareskrim Mabes Polri. Penangkapan itu dilakukan setelah menggerebek sebuah gudang di kawasan Jelambar, Jakarta Barat, beberapa waktu lalu.
Akibat perbuatan tak berjtanggung jawab itu, Akbar mengaku, mengalami kerugian materiil miliaran rupiah dan non-materiil.
“Intinya saya ingin melakukan pemulihan nama baik terhadap produk Sabun klinskin. Selama ini, pelaku yang memproduksi/memperdagangkan produk Sabun Klinskin tanpa izin mengakibatkan kami mengalami kerugian miliran rupiah,” kata Akbar Tanjung di Bogor, baru-baru ini.
Akbar memaparkan bahwa produksi (perdagangan) produk tanpa izin edar itu diketahui berawal dari para pelanggan setia yang komplain terkait sabun yang dibelinya dengan cara online. Namun, Akbar mengaku awalnya belum menyadari jika ada pihak-pihak yang telah memproduksi produk tanpa izin edar.
Baca Juga: 5 Mitos Skincare yang Tidak Perlu Dipercaya, Apa Saja?
Barulah setelah tambah banyak jumlah pelanggan yang komplain, ia mulai melakukan investigasi ke lapangan bersama timnya.
“Kebanyakan konsumen mengeluhkan sabun yang dibelinya ada yang aneh. Mulai dari harga yang lebih murah, berbeda aroma dan warnanya. Malah, ada konsumen yang mengaku setelah memakai sabun palsu rasanya beda, ke badan kok beda. Nah, dari situlah kita selaku manajemen jadi curiga,” paparnya.
Yang memprihatinkan lagi, kata Akbar, sabun klinskin yang dipalsukan itu diulas oleh seorang youtuber yang berprofesi sebagai dokter dan telah disaksikan oleh 2 jutaan penonton.
“Ini juga kita minta agar youtuber tersebut menyampaikan klarifikasi atas fakta yang sebenarnya, yaitu sabun Klinskin yang memiliki izin edar ternyata telah disalahgunakan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab," ungkap Akbar.
Padahal sebelum sabun klinskin dipalsukan, kata Akbar, produknya itu laku keras dan diminati konsumen. Selain memiliki aroma yang khas, sabunnya memiliki keistimewaan khusus.
Baca Juga: Sebut Skincare Mengubah Ciptaan Tuhan, Orang Ini Panen Cibiran
“Membersihkan tubuh dari kotoran dan minyak berlebih dengan kandungan olive oil dan bahan pilihan lainnya sehingga tampak bersih, segar, lembab dan tetap sehat," imbuhnya.
Beranjak dari kejadian tersebut, Akbar memberikan edukasi bagaimana cara membedakan sabun klinskin yang asli dan palsu.
Meski sekilas bentuk sabun batangan antara yang asli dan palsu sama, ternyata ada tiga hal yang harus diperhatikan saat membeli sabunnya. Apa saja? Baca di halaman selanjutnya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Rekomendasi Sunscreen Mengandung Niacinamide, Bikin Kulit Cerah dan Sehat Terawat!
-
Somethinc Coverblur: Cushion Lokal High Coverage Rasa Skincare
-
5 Sabun Cuci Muka untuk Kulit Kering, Recommended Teregistrasi BPOM
-
7 Merek Skincare Lokal yang Ampuh Cerahkan Wajah, Aman Bagi Pemula
-
Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- Daftar Kode Redeem FF Token SG2 Terbaru, Lengkap Sepanjang April 2025
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
Pilihan
-
20 Fakta Liverpool Juara Liga Inggris: Arne Slot Meneer Pertama
-
Momen Langka! Pemain Keturunan Maluku Jewer Kapten Timnas Indonesia di Serie A
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Sho Yamamoto Bawa Persis Solo Jungkalkan Persita
-
7 Rekomendasi Produk Make Up Lokal BPOM, Murah dengan Kualitas Terbaik
-
Siswa Nakal Jabar 'Disekolahkan' di Barak Militer, Program Mulai Digelar Mei 2025!
Terkini
-
Bersama BRI, Serius Pangan Nusantara Jadi UMKM Sukses yang Go Global
-
Cara Mudah Klaim DANA Kaget Sabtu Ini, Saldo Gratis Langsung Masuk!
-
Air Mata Kabomania! Persikabo Makin Merana, Bupati Diminta Turun Tangan
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025 Jadi Pintu UMKM Menuju Pasar Global, Contohnya UMKM Kamandalu Ashitaba
-
Dituding Bongkar Aib Paula, Baim Wong Beri Kode Keras Soal Dosa dan Pertanggungjawaban