SuaraBogor.id - Sebuah video yang menampilkan pohon tumbang dan menimpa dua mobil viral di media sosial.
Dalam video 10 detik itu tampak sebuah pohon jenis mahoni berdiameter satu meter tumbang ke jalan.
Saat itu, kondisi lalu lintas cukup ramai dan cuaca tampak tengah dilanda angina cukup kencang.
Insiden pohon tumbang menimpa mobil tersebut terjadi di ruas Jalan Dr. Muwardi, Cianjur, Sabtu (16/1/2021).
Baca Juga: Pondok Pesantren di Cianjur Roboh, Puluhan Santri Kena Timpa
Pohon mahoni tersebut menimpa satu unit kendaraan umum dan mobil jenis pick up.
Akibat peristiwa itu tiga orang mengalami luka serius dan langsung dibawa ke RSUD Sayang Cianjur untuk mendapatkan penanganan medis.
Sementara jalur protokol di pusat kota tersebut sempat mengalami kemacetan.
Berdasarkan informasi, kejadian nahas itu berawal saat satu angkutan umum bernomor polisi F 1918 ZG dan mobil jenis pick up bernomor polisi F 8394 WN melintas dari arah Bandung menuju dalam kota Cianjur.
Saat tiba di lokasi kejadian tiba-tiba pohon yang diperkirakan sudah berusia tua itu tumbang dan menimpa dua kendaraan tersebut.
Baca Juga: Pohon Tumbang Rusak Satu Rumah Warga di Gowa
Kanit Turjawali Satlantas Polres Cianjur, Ipda Hadi mengatakan, kejadian pohon tumbang yang menimpa dua mobil itu terjadi sekitar pukul 15.00 WIB.
"Dua unit kendaraan rusak berat dan tiga orang mengalami luka. Dua korban, yaitu sopir dan penumpang mobil pick up serta satu orang sopir angkutan umum. Ketiganya sudah dibawa ke RSUD Sayang karena mengalami luka serius pada sejumlah bagian tubuhnya," kata Hadi dikutip dari Sukabumiupdate.com—jaringan Suara.com—Minggu (17/1/2021).
Akibat kejadian itu, kata Hadi, arus lalu lintas mengalami kemacetan panjang dari arah Bandung menuju dalam kota Cianjur.
"Kami lakukan sistem buka tutup arus saat petugas melakukan evakuasi dengan memotong dahan pohon yang menimpa kendaraan itu. Mobil berhasil dievakuasi dan dibawa ke pos PJR Satlantas Cianjur," ucapnya.
Sementara itu, Kapolsek Cianjur Kota, Kompol Ahmad Suprijatna mengungkapkan, jajarannya langsung berkoordinasi dengan instansi terkait untuk segera melakukan penebangan sejumlah pohon yang berpotensi tumbang.
"Ini kewenangan dinas, sudah kami koordinasikan agar segera mendata dan langsung menebang pohon-pohon yang berpotensi tumbang. Terutama yang tumbuh di kiri kanan jalan," kata Ahmad.
Selain itu, Ahmad mengimbau masyarakat dan pengendara agar berhati-hati dan waspada saat berkendara dan melintas di sejumlah titik rawan pohon tumbang.
"Sejumlah titik rawan pohon tumbang, di antaranya Jalan Raya Cianjur-Bandung, Jalan Dr Muwardi (Bypass), Jalan Raya Cianjur-Puncak, Cipanas dan masih ada titik rawan pohon tumbang lainnya," tandasnya.
Untuk melihat video pohon tumbang menimpa dua mobil, tonton di sini.
Berita Terkait
-
Modus Iming-iming Kerja di Pemkab, Adik Bupati Cianjur Telak-telak Tipu Korban Rp500 Juta
-
Kronologi 9 Wisatawan Tewas Tertimpa Pohon Raksasa di Soppeng
-
Detik-detik Pohon Tumbang di Situs Mattabulu Soppeng, 9 Orang Meninggal Dunia
-
Datangi The Nice Funtastic Park, Wisata Alam sekaligus Edukatif di Cianjur
-
Gempa 4.4 Magnitudo Guncang Sukabumi, Getarannya Terasa ke Bogor Hingga Garut
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Pemkab Bogor Akselerasi Penanganan Stunting dengan Data Digital
-
SIPD Bermasalah, Pemkab Bogor Minta Bantuan Pusat untuk Lancarkan Proyek Strategis
-
Perumda Air Pemkab Bogor Beri Diskon Spesial, Pelanggan Non-Aktif Bisa Kembali Nikmati Air Bersih Murah
-
Dapat Tiga Keluhan Utama di Dapil 5, Rudy Susmanto Janji Realisasikan Jika Terpilih Jadi Bupati Bogor
-
Soal TPS di Titik Rawan Bencana, Ini Kata KPU Kota Bogor