SuaraBogor.id - Lagi komedian Pandji Pragiwaksono dituding kurang ajar. Pandji Pragiwaksono mendadak panen kritikan karena sebut NU dan Muhammadiyah tidak dekat dengan rakyat.
Meski Pandji Pragiwaksono mengutip ucapan sosiolog yang membandingkan antara NU dan Muhammadiyah dengan FPI.
Ketua Cyber Indonesia, Habib Husin Shihab ikut mengomentari hebohnya kasus ini dengan mengingatkan Pandji Pragiwaksono agar senantiasa berhati-hati apabila akan Pansos atau panjat sosial.
Habib Husin mengatakan, pernyataan sebagaimana dikutip Pandji Pragiwaksono sangat kurangajar.
Baca Juga: Ada Dugaan Mega Korupsi BPJS, Marzuki Alie: Koruptor Lebih Buruk dari Hewan
Hal itu diutarakan Husin Shihab lewat jejaring Twitter miliknya pada Rabu (20/1/2021) dengan menyematkan tautan berita soal Pandji Pragiwaksono.
Pasalnya, menurut dia pernyataan itu seolah menyebut FPI hanya mengurusi soal kemanusiaan dan bencana saja.
"Wah ini framingnya kurangajar banget, seolah FPI itu ngurusi kemanusiaan dan bantu bencana saja. Semua kita tahu kelakuannya gimana," ujar Husin Shihab seperti dikutip Suara.com.
Oleh sebab itu, Husin Shihab berpesan kepada Pandji Pragiwaksono untuk berhati-hati.
"Hati-hati bro Pandji Pragiwaksono kalau mau pansos!" tandasnya.
Baca Juga: Mensos Risma Masak di Pengungsian, Roy Suryo Sindir: Harus Bilang Wow?
Sebelumnya, Pandji Pragiwaksono dituding telah melakukan zalim karena membandingkan NU dan Muhammadiyah dengan FPI.
Namun, Pandji Pragiwaksono sendiri sudah meluruskan maksud ucapannya tersebut saat membalas utasan Muannas Alaidid.
Pandji Pragiwaksono menyatakan bahwa yang hal yang dia sampaikan mengutip ucapan dari Sosiolog Thamrin Tomagola.
Dia mendapatkan ucapan tersebut ketika mewawancarai Thamrin Tomagola pada 2012 lalu.
"Mohon maaf, tapi blom ditonton ya sumber video yg dijadikan kutipan?. Saya blg bahwa Itu ucapan sosiolog, Pak Thamrin Tomagola waktu saya interview beliau di Hard Rock FM Jakarta awal 2012," tulis Panji melalui akun twiiternya @pandji.
Pembelaan dari Pandji Pragiwaksono tersebut kembali dijawab Muannas Alaidid.
Muannas Alaidid tetap menilai narasi yang disampaikan Pandji Pragiwaksono terkait FPI dengan NU dan Muhammadiyah ngawur.
"Sdh, narasi anda ngawur, jgn smp publik disesatkan seolah urusan FPI dilarang anda sederhanakan hny soal bencana & kemanusiaan, kemudian kt kecilkan peran ormas lain, FPI itu dilarang bkn soal itu tp erat kaitan dg gangguan ketertiban umum & anti pancasila (rubah sistem negara)," ujarnya.
Berita Terkait
-
Pandji Pragiwaksono Soroti Sikap Kocak Vadel Badjideh Emosi Cari Kucing: Gusti ...
-
Pontang-panting Raffi Ahmad Hapus Jejak Dukungan Prabowo buat RK, Pandji sampai Cuma Bisa Bilang Begini
-
Raffi Ahmad Unggah Surat Ajakan Dukung Ridwan Kamil, Pandji Pragiwaksono: Makin Terang!
-
Raffi Ahmad Panik Hapus Post Surat Dukungan Prabowo, Pandji Akui Tak Percaya: Ini Hoax Ya?
-
Prabowo Endorse Ahmad Luthfi Bukan Pelanggaran, Reaksi Pandji Pragiwaksono Tak Terduga
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Kolaborasi Hebat! IPB dan Pemkab Bogor Siap Atasi Krisis Pangan di Bumi Tegar Beriman
-
Bogor Jadi Sorotan, Zonasi PPDB Diskriminatif dan Picu Korupsi? Gibran Minta Ini ke Mendikdasmen
-
Prabowo Dipastikan Nyoblos di TPS 08 Bojongkoneng, Bakal Didampingi Langsung Pj Gubernur hingga Pj Bupati Bogor
-
Strategi Belanja Saat Promo 12.12 2024 Blibli, Bisa Dapat Untung Banyak
-
Cianjur Darurat Bencana, Pergerakan Tanah Paksa Ratusan Warga Tinggalkan Rumah