SuaraBogor.id - Warung Odading Mang Oleh kini sepi pembeli. Padahal dulu warung Odading Mang Oleh ramai pembeli saat viral.
Kondisi warung Odading Mang Oleh itu beredar di media sosial. Beda jauh saat pertama kali direview dari Ade Londok dan akhirnya viral.
Saat viral dulu, antrean mengular akan terlihat di gerobak yang berada tak jauh dari Pasar Kosambi, Bandung ini. Tapi sekarang, kondisinya jauh berbeda.
Hal ini diketahui dari akun Instagram @nenk_update yang mengunggah ulang video TikTok milik @karimawrs.
Baca Juga: Warung Burjo Legendaris di Jogja, Rumah Makan Ini Sediakan Menu Orisinal
Dalam unggahan video tersebut, nampak kondisi Odading Mang Oleh saat tengah digandrungi dulu, orang-orang rela antre demi mencicipi cita rasanya.
"Sekarang sepi," tulis @karimawrs pada video dikutip pada Jumat (22/1/2021).
Kondisi warung odading yang terkenal lantaran review nge-gas dan nyeleneh dari Ade Londok itu kini tak seramai dulu.
Berbeda jauh, tak ada lagi antrean mengular para pembeli yang terlihat di sekitar gerobak Odading Mang Oleh.
"Yuk buat yang belum pernah coba, sekarang bisa, ga perlu antre panjang," kata perekam video.
Baca Juga: Oleng, Brakk! Sopir Truk Tronton Tabrak Warung Nasi Uduk di Cisauk, 1 Tewas
Video kondisi terkini warung Odading Mang Oleh tersebut lantas mengundang beragam reaksi warganet.
"Ada up and down," tulis akun @indr***.
"Biasa orang-orang kan suka tuh ikut-ikutan, ada yang viral udah tuh pada berburu sampai dibela-belain antre lama biar ikutan viral, kalau udah ya udah," kata @weik***.
"Ya begitulah kehidupan, ada naik turunnya," imbuh @syhe***.
"Mungkin karena efek pandemi juga, banyak yang malas kerumunan," timpal @yeni***.
Seperti diketahui, Odading Mang Oleh kala itu mendadak jadi perbincangan usai dicicipi dan dibuatkan review oleh Ade Londok.
Seolah-olah menjadi food vlogger, Ade Londok menawarkan odading dengan nada cukup keras alias negas. Logat bahasa Sunda terdengar jelas dari pria ini.
Sambil memegang odading, pria tersebut mengajak orang-orang untuk membeli dagangan milik Pak Soleh itu.
"Odading Mang Oleh (Soleh), mmm rasanya seperti Anda menjadi Ironman. Belilah odading Mang Oleh di sini, karena kalau nggak makan odading mang Oleh, kamu nggak gaul sama aku, bukan sahabat aku gob**g," ungkap pria dalam video itu.
"Ikan hiu makan tomat, gob**g kalau kalian nggak ke sini, odading Mang Oleh rasanya anj**g banget," imbuhnya sambil menyuarakan pantun yang cuku mencuri perhatian warganet.
Lihat video selengkapnya di sini.
Berita Terkait
-
Kisah Cinta Sule dan Santyka Fauziah, Ternyata Berawal dari Live TikTok
-
Cara Membuat Oliebollen, Kue Donat Belanda Viral yang Mirip Odading
-
Resep Oliebollen Kue Khas Belanja Mirip Odading, Takaran Sendok Tanpa Mixer
-
Antre 2 Jam saat Musim Dingin demi Jajanan Langka Khas Belanda, Auto Emosi Ternyata Mirip Odading
-
Rela Antre 2 Jam di Tengah Salju Demi Beli Kue Oliebollen di Belanda, Saat Dapat: Ternyata Cuma Odading
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Debat Perdana Pilwalkot Bogor, Sendi Fardiansyah dan Melli Darsa: Banyak Masalah yang Belum Terselesaikan
-
Pj Bupati Bachril Bakri Gaspol Wujudkan Asta Cita di Bogor
-
Pemkab Bogor Luncurkan Sistem "Si Aktif Bogor" untuk Tingkatkan Pemberdayaan Perempuan
-
Diduga Ketahuan Selingkuh, Candra Kusuma Langsung Datang ke Istri Pertama di Surabaya
-
Mau Ikut BRI Fellowship Journalism 2025 yang Didukung Penuh Dewan Pers? Cek Syaratnya!