SuaraBogor.id - Seorang pemuda stres gagal masuk Universitas Indonesia sampai gila. Dia pun masuk rumah sakit jiwa atau RSJ.
Hal itu diceritakan dalam media sosial yang dihebohkan dengan kisah seorang pemuda yang dirawat di Rumah Sakit Jiwa.
Kisah itu dibagikan oleh akun Twitter @collegemenfess. Akun tersebut membagikan foto tangkapan layar dari seorang warganet yang memiliki kakak seorang bekerja di RSJ.
Penyebab pemuda ini mengalami gangguan mental gegara ia gagal masuk Universitas Indonesia (UI) bersama teman-teman segeng.
Ada salah seorang pasien di RSJ tersebut masih muda dan selalu membaca buku.
"Kakak gue pas lagi praktik di rumah sakit jiwa cerita katanya ada pasien anak muda gitu kerjaannya baca buku," tulisnya seperti dikutip Suara.com, Jumat (29/1/2021).
Sang kakak menanyakan alasan pemuda itu selalu membaca buku. Pasien itu mengaku selalu belajar agar ia bisa masuk kampus favoritnya, UI.
Setelah ditelusuri, ternyata pemuda itu memiliki geng beranggotakan empat orang.
Mereka semua berjanji akan kembali bertemu dan berkuliah di UI. Namun, ternyata pemuda itu gagal masuk di kampus tersebut.
Baca Juga: Universitas Indonesia Buka Jurusan S2 Baru, Magister Fisika Medis
Hal itu membuat si pemuda depresi berat hingga akhirnya mengalami gangguan mental dan dirawat di RSJ.
"Semuanya janjian bakal kuliah di UI. Semua teman gengnya masuk, dia doang enggak dan dia jadi gila," tuturnya.
Kisah pemuda mengalami gangguan mental gegara gagal masuk kampus bersama teman segeng langsung viral di media sosial.
Banyak warganet mengaku miris dengan kondisi si pemuda yang kini mengalami gangguan mental.
"Ya Allah tetap kuat semua yang terbaik selalu tidak diketahui," kata @bonjaviure.
"Untung aku enggak sampai gila wkwk aku juga terpisah sendiri dari teman segeng," ujar @miongime.
Berita Terkait
-
Teori 'Menumpang Hidup' dan Alasan Mengapa Profesi Polisi Tetap 'Seksi'
-
RUU Kesejahteraan Hewan Maju ke DPR, DMFI: Saatnya Indonesia Beradab
-
Kronologi SKSG-SIL UI Digabung, Panen Protes dari Mahasiswa dan Akademisi
-
DPR Ikut Awasi Pemilihan Bacalon Dekan UI: Harus Bebas dari Intervensi Politik
-
Rektor UI Harumkan Indonesia: Penghargaan Tohoku University Lengkapi Lompatan UI di Peringkat Dunia
Terpopuler
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Pemkab Bogor Boyong Kantor Dinas ke Mall! Simak 3 Fakta Unik Reformasi Birokrasi Ala Rudy Susmanto
-
Gak Perlu Macet ke Puncak Atas! Ini 4 Spot Wisata Alam & Staycation Hits di Ciawi Bogor
-
3 Rekomendasi Gear Set Sepeda Terbaik 2026 Mulai Rp100 Ribuan, Wajib Upgrade!
-
Kaleidoskop 2025: 9 Kasus Viral Guncang Bogor, Dari Pengoplos Gas Hingga Tragedi Shalat Subuh
-
Niat Berbakti Berujung Maut, Pemuda Bojonggede Tewas Terpanggang di Atas Pohon