SuaraBogor.id - Ratusan santri Pesantren Al Kautsar 561, Kecamatan Cineam, Kabupaten Tasikmalaya terkonfirmasi positif Covid-19. Hal itu berdasarkan hasil Swab tes beberapa hari lalu tersebut tengah menjalani isolasi di pondok pesantren.
Satgas COVID-19 mengapresiasi pondok pesantren yang sudah mengambil langkah-langkah sesuai dengan prosedur yang ada, ketika menemukan ada yang bergejala terkonfirmasi positif Covid-19.
"Dari hasil swab gelombang pertama sebanyak 150 orang, 102 terkonfirmasi positif Covid-19," ujar Sekretaris Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Kabupaten Tasikmalaya, Nuraedidin.
Karena banyaknya santri di sana ketika ada yang terkonfirmasi Covid-19 langsung berhubungan dengan tim satgas Covid-19 kecamatan dan dilakukan swab massal.
Baca Juga: Resmi! Pemerintah Potong Uang Insentif Nakes Covid-19, Ini Besarannya
"Kami sudah lakukan swab gelombang ke 2, kemarin juga sudah dilakukan swab massal, tapi hasilnya belum didapatkan hingga hari ini," tuturnya.
Nuraedidin menyebut, santri yang terkonfirmasi positif Covid-19 ada yang diisolasi di pesantren dan ada juga yang diambil pulang oleh orangtuanya.
Mereka diberikan keterangan atau catatan untuk diketahui satgas di tempatnya masing-masing.
"Untuk yang 57 orang menjalani isolasi di pesantren dengan satu kamar 2 orang dan paling banyak 3 orang. Semuanya statusnya tanpa gejala," tandasnya.
Dia menambahkan, pelaksanaan isolasi mandiri di pondok pesantren tersebut dalam pengawasan satgas Covid-19 Kabupaten Tasikmalaya dan satgas kecamatan.
Baca Juga: Insentif Nakes Dipotong saat Covid-19 Indonesia Makin Meroket
"Kami terus berkoordinasi dengan satgas kecamatan, desa, dan puskesmas di sana untuk memantau perkembangannya," ujarnya.
Berita Terkait
-
Negara Kaya Wajib Bantu Negara Berkembang? Ini Tuntutan AHF di WHO Pandemic Agreement
-
Kartu Prakerja Catat Prestasi Signifikan Hingga Dapat Puja-puji Dunia
-
Dharma Pongrekun Sebut Penyebab Tanah Abang Sepi Akibat Pandemi Covid-19
-
Kawal Masyarakat Indonesia Selama Pandemi Covid-19, 10 Tahun Jokowi Catat Kemajuan Pesat Bidang Telemedicine
-
10 Tahun Jokowi, Indonesia Menjadi Negara yang Berhasil Menangani Pandemi Covid-19
Tag
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Program Samisade Dijadikan Alat Politik, Pemkab Bogor Tegas Lakukan Hal Ini
-
Profesor Luluk: Wisata Pekarangan Atang, Potensi Baru Ekonomi Indonesia
-
Reformasi Birokrasi di Bogor, Atang-Annida Dorong ASN Profesional
-
Kronologi Lengkap Empat Santri Tewas Akibat Longsor di Ponpes Sukabumi, Dua Luka Ringan Tiga Luka Berat
-
Anies Baswedan Dukung Atang Trisnanto Jadi Wali Kota Bogor