SuaraBogor.id - Pegiat media sosial Eko Kuntadhi turut menyinggung kisah asmara Kaesang Pangarep dan Felicia Tissue. Namun disini dia kembali mengingatkan bahwa tidak hanya Kaesang saja yang ghosting.
Eko Kuntadhi mengatakan, sebenarnya masyarakat Indonesia sudah pernah di ghosting oleh Habib Rizieq Shihab beberapa tahun ke belakang.
Saat itu, Habib Rizieq ghosting ke Arab Saudi ketika kasus chat mesum dengan Firza Husein viral dan sedang ditangani polisi.
Namun, eks pentolan FPI itu tiba-tiba menghilang begitu saja saat kasusnya ditangani pihak kepolisian.
Baca Juga: Warganet Ungkap Sosok Paman Nadya Arifta, Pernah Mau Gugat Jokowi
Tak hanya Habib Rizieq, dia juga menyebutkan bahwa Nazarudin juga pernah ghosting ke Kolombia terkait kasus wisma atlet. Pun juga Harun Masiku yang sampai saat ini masih belum diketahui keberadaannya.
"Sebetulnya kita jg sdh sering dighosting. Waktu kasus chat mesum, Rizieq ghosting ke Saudi. Ketika ada kasus wisma atlet, Nazarudin juga ghosting ke Kolombia. Sampe sekarang Harun Masiku masih ghoib. Tapi yang paling rame kasus Kaesang. Padahal gak ada hub-nya sama kita," tulisnya pada cuitan di akun twitter pribadinya, dikutip Suarabogor.id, Rabu (10/3/2021).
Sekedar informasi, istilah atau kata ghosting belakangan dicari-cari artinya oleh publik seiring viralnya polemik asmara Kaesang Pangarep dengan Felicia Tissue.
Kaesang disebut-sebut sebagai tukang ghosting usai hubungannya dengan sang kekasih, Felicia Tissue dikabarkan kandas.
Pasalnya selama ini hubungan percintaan Kaesang dan Felicia yang telah terjalin selama bertahun-tahun hampir tidak pernah diterpa kabar miring.
Baca Juga: Ditanya Soal Felicia, Gibran Jawab Kaesang Mau Beli Saham Persis Solo
Apa itu ghosting yang disebut-sebut telah Kaesang lakukan pada Felicia?
Ghosting berasal dari Bahasa Inggris yang secara kamus berarti berbayang. Namun saat ini, kata ghosting sering digunakan pada keadaan di mana sesorang tiba-tiba menghilang begitu saja tanpa penjelasan. Pelaku ghosting bisa tiba-tiba menghilang setelah menjalin komunikasi yang intens.
Istilah ghosting juga sering dikaitkan dengan Pemberi Harapan Palsu (PHP) karena biasanya korban ghosting sudah mengharap sesuatu yang lebih dari komunikasi yang selama ini sudah terjalin.
Kaesang sendiri mulai dilabeli sebagai pelaku ghosting usai salah seorang wanita dari Singapura dengan nama akun Instagram kimberleyneo mengungkapkan kekesalannya terhadap Kaesang atas apa yang dilakukan pada Felicia. Wanita ini juga mengaku bahwa dirinya mengenal Felcia dan Kaesang.
“Selama lima tahun Anda mengencani teman saya, membawanya ke hadapan publik dan membuat dia percaya bahwa dia satu-satunya untuk Anda. Lalu tanpa alasan, Anda mulai menghilang (ghosting) dari dia seakan dia tidak pernah berharga dalam hidup Anda” tulis Kimberly pada Insta Stories miliknya.
Unggahan itu bahkan direspon oleh Ibunda Felicia melalui Instagram miliknya meilia_lau.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
BREAKING NEWS! Kaesang Pangarep Kirim Isyarat Tinggalkan Persis Solo
-
Soal Kans Jokowi Gantikan Kaesang Ketum PSI, PDIP Bilang Begini
-
Jokowi Kode Keras Soal Ketum PSI: Jangan Sampai Saya Kalah!
-
Didoakan Gantikan Kaesang jadi Ketum, Jokowi Disebut Masih Punya Hasrat, PSI Butuh Efek Elektoral
-
Anggota Baru Bisa Langsung Daftar Calon Ketum PSI, Jokowi Berpeluang Bersaing dengan Kaesang?
Tag
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Bareskrim Nyatakan Ijazah S1 UGM Jokowi Asli, Bernomor 1120 dengan NIM 1681/KT
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
Pilihan
-
Shayne Pattynama Tulis Prediksi Skor Timnas Lawan China di Sandal
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
Terkini
-
Bupati Bogor Usulkan Tiga Raperda Prioritas, Demi Kemajuan Daerah dan Pelayanan Terbaik
-
Awas! Banyak Pinjol Ilegal Beroperasi, Berikut Daftar 200 Pinjaman Online Ilegal
-
Langsung Cair! Rp700 Ribu DANA Kaget Siap Diklaim Malam Ini
-
Awas! Buang Sampah Tak Tepat Waktu di Cianjur Bakal Kena Denda Setengah Juta
-
BRI Dukung Pembinaan Anak Muda Lewat Olah Raga, Jadi Sponsor Garuda Futsal League Series 3