SuaraBogor.id - Politisi senior Amien Rais membandingkan kepemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Soeharto. Amien Rais tuding rezim Jokowi ingin genggam kekuasaan di Indonesia.
Tuduhan Amien Rais kepada rezim Jokowi yang ingin genggam kekuasaan itu diungkapkan pada video yang tayang di kanal Youtube Refly Harun, seperti dilihat pada Sabtu 20 Maret 2021.
Dalam video itu, awalnya Amien Rais menyampaikan pendapatnya tentang pemerintahan Jokowi saat ini.
Amien menyebut bahwa rezim Jokowi saat ini ingin menggenggam kekuasaan secara total.
"Rezim Jokowi ini memang ingin menggenggam kekuasaan, setotalitas mungkin," ujar Amien Rais, dikutip dari Terkini.id -jaringan Suara.com, Minggu (21/3/2021).
Ia pun lantas membandingkan hal itu dengan rezim Soeharto. Menurut Amien Rais, Soeharto saat menjabat presiden tidak seperti era Jokowi saat ini.
"Jadi pada zaman Pak Harto (Soeharto) saja tidak seperti ini," ungkapnya.
Pendiri Partai Ummat ini kemudian menjelaskan terkait anggapannya tersebut. Menurutnya, rezim Jokowi saat ini sudah menaklukkan kekuasaan lainnya seperti DPR, DPD, dan MPR.
"Coba bayangkan DPR sudah takluk, DPD, MPR takluk. Kemudian ketua-ketua lembaga tinggi, itu semua apa kata istana," tutur Amien Rais.
Baca Juga: Soal Jokowi 3 Periode, Ngabalin: Semoga Amien Rais Diberi Hidayah
Bahkan, Amien juga menilai rezim Jokowi telah menyeret TNI tiga angkatan beserta kepolisian ke ranah politik.
"Bahkan yang paling sedih lagi, TNI tiga angkatan juga polisi, itu kan diseret-seret ke arena politik," ucapnya.
Amien Rais dalam tayangan video tersebut juga mengungkapkan kekhawatirannya terkait demokrasi di Indonesia saat ini.
Menurutnya, demokrasi di Indonesia sedang tidak baik-baik saja. Demokrasi yang menjadi otoritarianisme, kata Amien, ibarat raga utuh tapi tanpa jiwa.
"Sehingga saya khawatir, bahwa kalau demokrasi pelan-pelan dipotong kakinya, dipotong tangannya, kemudian akhirnya seperti beberapa analisis itu, kalau sebuah demokrasi menjadi otoriterisme, maka ibaratnya raganya utuh, jiwa raganya sudah tidak ada," kata Amien.
Amien Rais pun mengaku sudah mengetahui ke mana arah rezim Jokowi. Maka dari itu, menurutnya jika rezim sekarang tidak segera diingatkan untuk putar haluan maka nantinya akan 'tenggelam'.
Berita Terkait
-
Diserang Balik Isu Ijazah Palsu, Roy Suryo Laporkan 7 Pendukung Jokowi ke Polda Metro Jaya!
-
Dokter Tifa: Foto Muda Jokowi Cuma Mirip 1 Persen, 99 Persen Itu Orang Berbeda
-
Gakkum Kehutanan Tangkap DPO Pelaku Tambang Ilegal di Bukit Soeharto
-
Dokter Tifa Bongkar 6 Versi Ijazah Jokowi, Sebut Temuan Polda Blunder
-
SBY dan Hoax Ijazah Jokowi, Manuver Demokrat di Pusaran Politik Digital
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
4 Fakta Tangsel Terjepit Krisis Sampah Usai Bogor dan Serang Tutup Pintu
-
Presiden Prabowo Apresiasi Prestasi Bersejarah SEA Games 2025, BRI Salurkan Bonus Atlet Indonesia
-
Pemkab Bogor Hentikan Paksa Kiriman Sampah Tangsel di Cileungsi
-
3 Rekomendasi Sadel Syte dan Gel Terbaik, Solusi Murah Agar Tulang Duduk Gak Tersiksa
-
Bukan Cuma Jinakkan Api, Damkar Bogor Jadi Pahlawan Penyelamatan Ribuan Kali di 2025