SuaraBogor.id - Daerah Kabupaten Cianjur ternyata saat ini menjadi wilayah penjualan narkoba. Diketahui, baru-baru ini Satnarkoba Polres Cianjur telah mengungkap sebanyak 52 kasus narkoba di wilayah hukum Cianjur.
Satnarkoba Polres Cianjur, AKP Ali Jupri mengatakan, pihaknya mengamankan pelaku pengedar atau kurir narkoba dari triwulan pertama 2021, terhitung Januari hingga menjelang akhir Maret.
"Selama triwulan pertama kami sudah mengungkap 52 kasus narkoba, empat di antaranya merupakan jaringan dari dalam Lapas,” ujar Satnarkoba Polres Cianjur, AKP Ali Jupri pada wartawan, Selasa (23/3/2021).
Berkenaan dengan jaringan lapas, lanjut Ali, bukan hanya pengguna, juga mengungkap pengedar di dalam penghuni lapas.
Baca Juga: Gudang Penampungan Tawas di Cianjur Dilalap si Jago Merah
"Kami meyakini di dalam Lapas masih ada, makanya kita tidak akan berhenti mengungkapnya, seperti kasus bandar narkoba jaringan Lapas Cipinang Jakarta, sudah ada lima orang yang sudah kita amankan," ungkapnya.
Banyak kasus yang diungkap, menurutnya, hal ini mengindikasikan peredaran narkoba di Cianjur luar biasa. Baik itu pengedar, pengguna maupun penikmat.
“Biasanya dalam satu bulan diungkap kasus narkoba sebanyak tiga atau empat, tapi saat ini bisa mencapai 14 kasus,” katanya.
Dia menilai di wilayah hukum Cianjur, paling rawan peredaran narkoba yang di Kecamatan Cipanas dan Ciranjang.
“Secara umum, peredaran narkoba di Cianjur itu merupakan sebagian besar pasokannya dari Jakarta, ada juga dari Sumatera,” tuturnya.
Baca Juga: Oknum Polisi Kurir Sabu Tak Hadir Dalam Rilis Pers Gegara Reaktif Covid-19
Berita Terkait
-
Produksi Vape Narkotika Jenis Baru di Apartemen Mewah Jakpus Dibongkar, Disebut Sulit Dideteksi
-
Jaringan Narkoba Sumatera-Jawa Dibongkar! Polda Metro Sita 34 Kg Ganja di Jakarta
-
Bisnis Narkoba Eks Bos Persiba Balikpapan, Koleksi Mobil Mewah Catur Adi dari Mustang GT hingga Alphard Disita Polisi
-
Profil Catur Adi Prianto, Bos Persiba Balikpapan yang Tersandung Narkoba hingga Ditangkap Polisi!
-
Penampakan 188 Kilogram Sabu Ditemukan di Tengah Kebun Sawit Aceh
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
Terkini
-
Hadiri Launching BISKITA Trans Pakuan, Ketua DPRD Kota Bogor Dukung Pengoperasian Kembali
-
Terima Aksi Demonstrasi Mahasiswa, DPRD Kota Bogor Perjuangkan Aspirasi
-
Hasil Rapat Paripurna: DPRD Kota Bogor Tetapkan Tatib Baru dan Bentuk Empat Pansus
-
Perempuan Hebat di Balik Tenun Ulos: Cerita Sukses Program Klasterkuhidupku BRI
-
BRI Boyong UMKM Binaannya ke Singapura, Jadi Partisipan di FHA-Food & Beverage 2025 Skala Global