SuaraBogor.id - Sebuah video memperlihatkan Debt Collector menjadi bulan-bulanan warga viral di media sosial.
Pada video yang beredar itu, motor diduga milik kelompok Debt Collector dilempar ke sungai.
Debt Collector diamuk massa itu diketahui terjadi di daerah Urug, Kecamatan Kawalu, Kota Tasikmalaya.
Dalam video lainnya juga, terlihat amukan warga yang geram terhadap Debt Collector yang dinilai dalam melakukan penarikan kendaraan debitur macet dilakukan dengan arogan.
Baca Juga: Lupa Matikan Bluetooth, Tesla Model Y Nyaris Hilang Dirampas Maling
Kejadian Debt Collector diamuk warga tersebut ramai diperbincangkan masyarakat dan tentunya para warganet.
Akibatnya tiga unit motor yang dilemparkan ke sungai mengalami kerusakan cukup parah. Bahkan beberapa orang Debt Collector pun mengalami luka-luka.
Peristiwa amuk warga terhadap Debt Collector yang terjadi di Jalan Syeh Abdul Muhyi, Kelurahan Urug, Kecamatan Kawalu, Kota Tasikmalaya, dibenarkan Kasat Reskrim Polres Tasikmalaya Kota AKP Septiawan Adi Prihartono.
"Ya memang benar ada kejadian itu. Kami menerima laporan dari masyarakat dan langsung bergerak ke lokasi kejadian," ujar Septiawan di Mapolres Tasikmalaya Kota, dilansir dari Ayobandung.com -jaringan Suara.com, Kamis (8/4/2021).
Menurut Septiawan, pihaknya sudah melakukan olah TKP dan mengamankan tiga unit motor yang jadi sasaran amuk warga. Sementara itu, ada dua orang yang mengalami luka-luka dan telah dievakuasi ke rumah sakit.
Baca Juga: Ngakak Abis! Kurir Antar Paket Malah Dipalak Bocah Minta Uang Jajan
Terkait awal permasalahannya, ia mengaku masih mendalaminya. Pihaknya belum bisa memintai keterangan DC karena mengalami luka-luka.
"Kami belum bisa ambil keterangan pihak DC karena masihmendapatkan perawatan medis di rumah sakit. tiga unit motor milik DC sudah kami amankan di Mapolres," tukasnya.
Berita Terkait
-
Segini Harga Boneka Upset Duck yang Dipamerkan Irish Bella dan Dua Anak Sambungnya
-
Viral Bocah SD Rela Tak Santap Menu Makan Siang Gratis Demi Ibunya, Alasan di Baliknya Bikin Mewek
-
Keaslian Jersey-nya Viral Dipertanyakan, Selebgram Ini Beri Balasan Menohok
-
Viral! Pengakuan Hasto Soal Jokowi dan Anies Picu Said Didu Serukan Tolak Calon Jokowi
-
Perputaran Uang Judol Capai Rp 900 T, Susi Pudjiastuti Prihatin
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Soal Opsi TPS Darurat, Ini Kata Pemkab Bogor
-
Disdukcapil Kabupaten Bogor Buka Lebih Banyak Slot Layanan, Masyarakat Diuntungkan
-
Dukung Penuh Paslon Rudy-Ade, Rachmat Yasin: Bogor Akan Semakin Berkembang
-
Atang-Annida Optimis Rebut Hati Warga Bogor
-
Pesta Bogor Hepi Sendi-Melli, Ribuan Relawan Siap Rebut Kemenangan di Pilkada