SuaraBogor.id - Bassis sekaligus vokalis Band Boomerang Hubert Henry kritis. Saat ini Hubert membutuhkan bantuan dana untuk operasi penyakit yang dialaminya.
Hubert Henry sakit dan saat ini kritis. Dia mengalami pecah pembuluh darah syaraf otak.
Kabar duka Hubert Henry itu dibagikan sejumlah musisi, salah satunya mantan rekan Hubert Henry di Boomerang, John Paul Ivan.
Di situ juga ada sekaligus mengumumkan Hubert Henry butuh bantuan dana untuk operasi.
Baca Juga: Hingga Malam Ini, Hubert Henry Boomerang Belum Sadarkan Diri
"Galang bantuan dana dan doa. Saudara kita, Hubert Henry (Boomerang) sedang membutuhkan dana untuk operasi. Beliau (Henry) saat ini sedang kritis karena pecah pembuluh darah syaraf otak di Rumah Sakit Husada Utama Surabaya," demikian isi pesan yang diunggah John Paul Ivan, dilansir dari MataMata.com, Kamis (15/4/2021).
"Yuk kawan, semua teman komunitas musik, pecinta Boomerang, mari kita segera bantu dana dan doanya ya, urgent. @hubert_henrylimahelu lagi di rumah sakit," tulis John Paul Ivan di bagian keterangan foto.
Seperti diketahui, Hubert Henry adalah satu pendiri band Boomerang bersama John Paul Ivan, Roy Jeconiah, dan Farid Martin. Formasi ini sukses melahirkan sejumlah single yang masiih dikenal hingga kini.
Namun band ini sempat terkatung-katung lantaran ditinggal John Paul Ivan, Roy Jeconiah dan kemudian Farid Martin. Setelah ditinggal Roy, posisi vokalis sempat diisi Hubert Henry.
Meski kini sudah tak lagi diperkuat Roy Jeconiah, John Paul Ivan dan Farid Martin, Boomerang masih diakui sebagai salah satu band rock terbaik di Tanah Air.
Baca Juga: Terjadi Negosiasi Alot di RS Sebelum Henry Boomerang Dioperasi
Berita Terkait
-
Rahasia Rambut Lebat dan Kulit Kencang Donald Trump di Usia 78, Habiskan Miliaran!
-
Padahal Mampu, Ivan Gunawan Punya Alasan Khusus Tolak Operasi Bariatrik untuk Turunkan Berat Badan
-
HyperOS 2.0: Inilah 5 Fitur Unggulan yang Dibawa Sistem Operasi Baru Xiaomi
-
4 Mitos dan Fakta Diabetes, Termasuk Larangan Konsumsi Gula hingga Obesitas
-
Mulai Nyeri Dada Sampai Leher, Ini Pertanda Kolesterol Tinggi Yang Tak Bisa Disepelekan
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
Terkini
-
Pemkab Bogor Luncurkan Sistem "Si Aktif Bogor" untuk Tingkatkan Pemberdayaan Perempuan
-
Diduga Ketahuan Selingkuh, Candra Kusuma Langsung Datang ke Istri Pertama di Surabaya
-
Mau Ikut BRI Fellowship Journalism 2025 yang Didukung Penuh Dewan Pers? Cek Syaratnya!
-
BRI Fokus pada Keamanan Data Nasabah, Salah Satunya dengan Operasikan Security Operation Center
-
Pesta Rakyat ala Dedie-Jenal, Warga Bogor Banjiri Lapangan Mulyaharja