SuaraBogor.id - Terminal Baranangsiang Bogor akan berhenti beroperasi pada 6 hingga 17 Mei 2021 mendatang, Hal itu diungkapkan Kepala Terminal Kelas IA Baranangsiang Moses Lieba Ary.
Moses mengatakan, diberhentikannya operasional terminal tersebut sesuai dengan Peraturan Menteri Perhubungan nomor 13 tahun 2021 tentang pengendalian transportasi selama masa Idul Fitri.
"Jadi pada 6 Mei 2021 hingga 17 Mei 2021 mendatang, pelayanan bus antar kota antar provinsi (AKAP) dan antar kota dalam provinsi (AKDP) akan berhenti beroperasi di Terminal Baranangsiang," katanya, dilansir dari Ayobogor.com -jaringan Suara.com, Rabu (28/4/2021).
Untuk menjalankan peraturan tersebut, saat ini pihaknya tengah melakukan sosialisasi kepada seluruh PO bus AKAP dan AKDP di Terminal Baranangsiang.
"Nantinya dalam waktu dekat akan ada surat dari direktur angkutan kepada masing-masing PO untuk menarik armadanya, baik armada AKAP maupun armada AKDP soal kebijakan ini," tuturnya.
Berdasarkan data yang ada, jumlah PO bus AKAP yang berada di Terminal Baranangsiang berjumlah 14 dan Po bus AKDP berjumlah 12.
Dari data terakhir, setiap harinya ada 22 armada bus AKAP yang berangkat dari Terminal Baranangsiang membawa penumpang sebanyak 182 orang. Sedangkan untuk bus AKDP yang berangkat sebanyak 27 armada dengan membawa 200 orang.
Lebih lanjut, Moses menerangkan khusus armada bus yang melayani wilayah Aglomerasi yaitu Jabodetabek masih diperbolehkan beroperasi. "Yang boleh beroprasi itu hanya yang melayani wilayah Jabodetabek saja," tutupnya.
Berita Terkait
-
Selamat Hari Raya Jadi Tema Pesta Bebas Berselancar 2025
-
Senjakala Angkot Bogor! Dilema Reduksi Ratusan Angkot Tua, Antara Wajah Baru Kota dan Nasib Sopir
-
Dari Viral Jadi Buronan, Ini 5 Babak Drama Motovlog Perekam Aksi Mesum di Pakansari
-
Bikin Konten Mesum Demi Viral, Motovlog Pakansari Kini Merengek Minta Maaf
-
Liburan ke Bogor Gak Perlu Mahal! Ini 5 Rekomendasi Hotel Murah Rp200 Ribuan yang Nyaman
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Duel Mobil Murah Honda Brio vs BYD Atto 1, Beda Rp30 Jutaan tapi ...
- Harga Mitsubishi Destinator Resmi Diumumkan! 5 Mobil Ini Langsung Panik?
- 41 Kode Redeem FF Max Terbaru 24 Juli: Klaim Skin Scar, M1887, dan Hadiah EVOS
Pilihan
-
10 Model Gelang Emas 24 Karat yang Cocok untuk Pergelangan Tangan Gemuk
-
Selamat Tinggal Samba? Ini Alasan Gen Z Beralih ke Adidas Campus 00s & Forum Low
-
Filosofi Jersey Anyar Persija Jakarta: Century Od Glory, Terbang Keliling JIS
-
Braakk! Bus Persib Bandung Kecelakaan di Thailand, Pecahan Kaca Berserakan
-
5 Rekomendasi HP Realme RAM 8 GB Memori 256 GB di Bawah Rp 4 juta, Pilihan Terbaik Juli 2025
Terkini
-
Harga HP Samsung Spesifikasi Terbaik
-
Modal HP Doang! 3 Aplikasi Edit Video Terbaik Bikin Konten Kamu Naik Kelas
-
Jalan yang Ditinggalkan 79 Tahun Akhirnya Tersentuh! Bupati Bogor Rela Pangkas Anggaran
-
Penampakan 130 Lapak PKL Cisarua Bogor Dibongkar
-
Penyebar Hoaks Video Mesum di Stadion Pakansari Dipertemukan dengan Pemeran Asli