SuaraBogor.id - Artis Raffi Ahmad nampaknya kecewa dengan istrinya yakni Nagita Slavina. Sebab, pria yang sering disebut Sultan itu menilai bahwa istrinya tersebut selalu boros.
Ungkapan Raffi Ahmad kecewa sama Nagita Slavina karena, ibu dari Rafathar itu saat ini doyan belanja barang-barang mahal.
Menurut Raffi Ahmad, Nagita Slavina tidak pernah memikirkan sulitnya mencari uang.
"Belanja lo kira-kira lo. Pakai otak jangan pakai dompet. Mikir nggak, cari duit susah," kata Raffi Ahmad mengeluarkan unek-uneknya dalam video yang diunggah @mak_inpoh di Instagram pada Rabu (28/4/2021).
Nagita Slavina langsung bela diri setelah mendengar perkataan Raffi Ahmad. Ibu Rafathar Malik Ahmad ini mengatakan uang yang digunakan itu bukan milik sang suami. "Emang kenapa kalau gue belanja, gue minta sama lo?" ujar Nagita Slavina.
Bos Rans Cilegon FC ini mengingatkan Gigi sapaannya buat berhemat. Ketimbang belanja, dia lebih senang sang istri menabung uangnya tersebut. "Nabung dong jangan mentang-mentang lo punya duit," tutur Raffi Ahmad.
"Suka-suka gue, emang gue minta-minta elo?" jawab Nagita Slavina sewot.
Hanya saja, adu mulut itu terus berlanjut. Sulung tiga bersaudara itu merasa Nagita Slavina terlalu boros.
"Eh lo tapi tetep dong nggak boleh boros-boros. Ngapain lo beli tas ratusan juta, lo nggak mikir lo? Mending disumbangin," ucap Raffi Ahmad.
Baca Juga: Gigi Sewot Diomeli Raffi, Tsania Marwa Ditemani Polisi Jemput Anak
Nagita Slavina menuding suaminya itu sok tahu sampai menyebut tas-tasnya seharga ratusan juta rupiah. "Lo sok tahu banget, gue beli tas ratusan juta. Emang lo tahu?" timpal Nagita Slavina.
Sontak saja pertikaian suami istri itu mengundang beragam komentar dari para netizen. "Alhamdulillah nggak kayak mama gigi juga sekarang udah bisa jawab gitu. Bukan apa-apa tapi emang harus begitu supaya suami juga nggak seenaknya," kata @dailycat.id di kolom kometar.
"Tya adalah aku di antara orang orang kaya kebanyakan duit bingung ngapain," imbuh @lestarireyna.
"Kayaknya Raffi nyindir deh," sambung @diana_motret.
Berita Terkait
-
Rumah Diding Boneng Roboh, Raffi Ahmad Turun Tangan Beri Bantuan
-
Jejak Digital Aura Kasih Kembali Viral, Pernah Sebut Nagita Slavina Gendut
-
Raffi Ahmad Beli Jersey Jay Idzes Rp125 Juta, Hasil Lelang Disumbangkan untuk Sumatra
-
Raffi Ahmad Bikin Heboh Staf Liverpool Usai Pamer Foto Bersama Michael Owen di Andara
-
Tok! UMP DIY 2026 Naik Jadi Rp2,4 Juta, Meningkat Rp153 Ribu dari Tahun Lalu
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Memulai 2026 dengan Langit Baru, 5 Doa dan Afirmasi agar Mental Tetap Waras dan Rezeki Lancar
-
Polres Bogor Jadi Pilot Project Jabar: Bentuk Satuan Khusus Berantas Perdagangan Orang
-
Berkas Kasus Korupsi Rp2,3 Miliar Kades Cikuda Resmi P21, Polres Bogor: Jangan Coba-coba!
-
Cek Jadwal KRL Bogor-Jakarta Jumat 2 Januari 2026: Jangan Sampai Ketinggalan Kereta!
-
Punggung Gak Cepat Lelah, Ini Daftar Sepeda MTB Bekas Geometri Tegak yang Cocok buat Bapak-bapak