SuaraBogor.id - Indah Daniarti mengalami luka bakar hampir 100 persen, usai dibakar kekasihnya sendiri di kampung Bayuning, Desa Karangwangi, Kecamatan Cidaun, Kecamatan Cianjur.
Akibat luka bakar yang dialaminya, Indah Daniarti yang merupakan warga Cianjur itu harus dilarikan ke RSHS Bandung.
Anggota Retana Kecamatan Cidaun, Sandi Guntara mengatakan, motif dibalik aksi nekad pria bakar kekasihnya sendiri di Cianjur itu karena sakit hati diputuskan cintanya oleh korban.
Sehingga, pelaku nekad menyiram korban dengan pertalite dan membakarnya hidup-hidup, informasi tersebut didapat dari teman korban.
Baca Juga: Heboh! Sakit Hati Diputus Cinta, Pria Cianjur Bakar Kekasihnya Sendiri
"Pelaku sakit hati karena diputuskan cintanya oleh korban. Saat korban berada di rumah kerabatnya, pelaku nekad membakar korban dan melarikan diri. Korban yang mengalami luka parah dirujuk ke RSHS Bandung," katanya.
Diberitakan sebelumnya, seorang pria asal Desa Kertajadi, Kecamatan Cidaun, Kabupaten Cianjur, nekat membakar pacarnya sendiri, Minggu (2/5/2021).
Pria bakar pacarnya sendiri itu terjadi di kampung Bayuning, Desa Karangwangi, Kecamatan Cidaun, Kecamatan Cianjur.
Dimana, kampung tersebut merupakan tempat tinggal pacarnya sendiri yakni Indah Daniarti. Dugaan sementara, pria asal Cianjur bakar pacarnya sendiri itu karena sakit hati diputus cinta.
Kapolsek Cidaun AKP Sumardi mengatakan, pelaku bakar pacarnya sendiri itu bernama Dede (32).
Baca Juga: Polisi Buru Pembuat Surat Palsu Tes COVID-19 di Cianjur
"Setelah menyiram korban dengan BBM jenis pertalite, pelaku dengan tega menyalakan api, sehingga korban mengalami luka bakar hampir 100 persen. Melihat korban terbakar, pelaku langsung melarikan diri," kata Kapolsek Cidaun AKP Sumardi dilansir dari Antara.
Korban Indah Daniarti warga Kampung Bayuning, Desa Karangwangi, Kecamatan Cidaun, mengalami kritis akibat luka bakar yang cukup serius itu, sempat mendapatkan pertolongan medis di puskesmas setempat, namun akhirnya dirujuk ke RSHS Bandung karena harus mendapat penanganan khusus.
"Kondisinya kritis, sehingga butuh penanganan khusus. Sedangkan pelaku masih dalam pengejaran petugas yang sudah disebar ke beberapa titik. Kami menyelidiki motif di balik pembakaran tersebut," kata Kapolsek.
Ia menambahkan, untuk pengejaran terhadap pelaku, pihaknya berkoordinasi dengan Polres Cianjur dan Polda Jabar, dengan harapan pelaku dapat segera ditangkap guna mempertanggungjawabkan perbuatannya. [Antara]
Berita Terkait
-
Modus Iming-iming Kerja di Pemkab, Adik Bupati Cianjur Telak-telak Tipu Korban Rp500 Juta
-
Pemilik Mobil Rental Bersuka Cita, Pertamina Bagikan Kabar Baik tentang Aplikasi MyPertamina
-
Pemilik Mobil Pelat Merah Baku Hantam di SPBU, Diduga Keseringan Isi Pertalite
-
Datangi The Nice Funtastic Park, Wisata Alam sekaligus Edukatif di Cianjur
-
Viral Pria Ngamuk Acungkan Parang Gegara Ditolak Isi Pertalite
Tag
Terpopuler
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Andre Taulany Diduga Sindir Raffi Ahmad, Peran Ayu Ting Ting Jadi Omongan Netizen
- Beda Kekayaan Ahmad Dhani vs Mulan Jameela di LHKPN: Kebanting 10 Kali Lipat
- Kembali di-PHP Belanda, Pemain Keturunan Rp695 Miliar Pertimbangkan Bela Timnas Indonesia?
- Dear Shin Tae-yong! Kevin Diks Lebih Senang Dimainkan sebagai Pemain...
Pilihan
-
Kronologi BNI "Nyangkut" Rp374 Miliar karena Beri Utang ke Sritex
-
Misteri Gigi 4 Truk Pemicu Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang KM 92
-
Nyaris Tiada Harapan: Potensi Hilangnya Kehangatan dalam Interaksi Sosial Gen Z
-
3 Hari Jelang Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siap-siap Harga Tiket Pesawat Naik Ibu-Bapak!
-
Gelombang PHK Sritex Akan Terus Berlanjut Hingga 2025
Terkini
-
Skenario Terburuk Disimulasikan, Pemkab Bogor Siap Hadapi Ancaman Gempa
-
Truk Berhenti di Bahu Jalan, Motor Tabrak dari Belakang, Balita Tewas
-
Puluhan Rumah di Jonggol Bogor Hancur Seketika Dihantam Hujan dan Angin Kencang
-
Pemkab Bogor Siapkan UMKM untuk Layani Jutaan Porsi Makan Bergizi Gratis
-
Kecelakaan Lalu Lintas di Puncak, Tukang Cilok dan Sate Ikut Jadi Korban