Scroll untuk membaca artikel
Andi Ahmad S
Senin, 14 Juni 2021 | 14:40 WIB
Ilustrasi kasus Covid-19 di Depok [ANTARA FOTO/Arif Firmansyah]

SuaraBogor.id - Kasus Covid-19 di Depok meningkat hingga 350 kasus sehari, hal itu nampaknya menjadi perhatian Pemerintah Kota Depok.

Untuk menanggulanginya, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Depok menggelar operasi Yustisi, Minggu (13/6) malam.

Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono menyebutkan, tercatat ada 225 kasus harian di Depok pada Sabtu 13 Juni. Lalu 350 kasus di hari minggu keesokan harinya.

"Keterisian ruang ICU di Depok sudah 64% dan isolasi mandiri di rumah sakit mencapai 60%," katanya.

Baca Juga: Lokasi SIM Keliling Kota Depok Senin 14 Juni 2021

Dia mengimbau agar warga Depok kembali tertib dan menaati aturan yang ditetapkan Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Kota Depok.

Serta, menjaga protokol kesehatan seperti menjaga jarak, mencuci tangan, memakai masker dan menghindari kerumunan.

"(Level penularan Covid-19) Kita sudah orange. Semoga kita bisa turun ke kuning, jangan sampai kita meningkat ke merah," imbuhnya.

Imam menyebutkan, operasi yustisi itu dilaksanakan bersama Kepala Polres, Komandan Kodim dan Kepala Dinas Perhubungan Kota Depok.

Mereka menerjunkan 112 personel gabungan dari tentara, kepolisian Satpol PP dan pemadam kebakaran.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca BMKG 14 Juni Bogor-Depok

Dia berniat menggelar operasi yustisi secara rutin guna memutus tali penyebaran Covid-19 di Depok.

"Mudah-mudahan Allah SWT selalu menjaga kita dan kita saling menjaga agar penyebaran Covid-19 di Depok bisa terus menurun," pungkasnya.

Kontributor : Immawan Zulkarnain

Load More