SuaraBogor.id - Buah Naga ternyata memiliki khasiat untuk kesehatan, seperti bisa obati Kolesterol dan diabetes. Mungkin masih banyak orang yang belum mengenal lebih dalam manfaat buah Naga.
Buah Naga tentunya sangat mudah di temui di Indonesia. Banyak khasiat dalam buah tersebut untuk kesehatan tubuh.
Disitat dari Ayobandung.com -jaringan Suara.com, berikut kandungan Nutrisi Buah Naga.
Di dalam 100 gram buah naga, terkandung sekitar 60 kalori. Buah naga juga mengandung beragam nutrisi berikut:
- Karbohidrat
- Serat
- Protein
- Gula
- Kalsium
- Vitamin A, C, dan E
- Tak hanya itu, buah naga juga mengandung magnesium, zat besi, serta berbagai jenis antioksidan, seperti flavonoid, karotenoid, dan polifenol.
Manfaat Buah Naga untuk Kesehatan
Berkat kandungan nutrisinya yang beragam, ada sejumlah manfaat yang bisa Anda peroleh dari mengonsumsi buah naga. Berikut ini adalah beberapa manfaat buah naga untuk kesehatan:
1. Menyehatkan saluran cerna
Buah naga merupakan salah satu buah yang kaya akan kandungan serat. Kandungan ini diketahui baik untuk melancarkan buang air besar dan menyehatkan saluran pencernaan.
Tak hanya itu, serat prebiotik dalam buah naga juga dapat mendukung pertumbuhan bakteri baik di dalam usus dan mencegah masalah kesehatan pada saluran cerna, seperti diare dan konstipasi.
Baca Juga: Tidak Perlu Biaya, Ini 4 Tips Mengecilkan Perut Buncit
2. Mengatasi kolesterol tinggi
Tak hanya menyehatkan saluran pencernaan, kandungan serat dalam buah naga juga dapat mengurangi penyerapan kolesterol, sehingga mampu menurunkan kadar kolesterol di dalam tubuh.
Selain itu, buah naga juga mengandung betalain, salah satu jenis antioksidan yang membuat daging buah ini berwarna merah. Antioksidan betalain diketahui mampu menjaga kolesterol baik (HDL) dalam tubuh agar kadarnya tetap normal.
3. Mengontrol gula darah
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa buah naga dapat mengendalikan gula darah dengan cara memperbaiki sel-sel pankreas yang rusak, sehingga produksi hormon insulin pun meningkat.
Meski demikian, penelitian tersebut masih terbatas pada uji coba di laboratorium. Oleh karena itu, efektivitas buah naga untuk mengontrol gula darah masih perlu diteliti lebih lanjut.
Berita Terkait
-
Gaza Butuh Rp116,3 Triliun untuk Pulihkan Layanan Kesehatan yang Hancur Total
-
Digital Detox: Cara Sehat Menjaga Keseimbangan Hidup di Era Online
-
Remaja, Mental Health, dan Agama: Saat Dunia Bising, Iman Tempat Kembali
-
Sarankan Pakai AI, Purbaya Siapkan Rp 20 Triliun untuk Pemutihan BPJS Kesehatan
-
Wacana Pemutihan Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan, Apa Syaratnya?
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Kantor Desa Digembok Warga! Protes Keras Janji Palsu Kepala Desa Bojong Kulur
-
Warga Bogor Siap-siap! Mulai Pukul 6 Pagi, Jalan Utama Cibinong Bakal Berubah Jadi Arena Olahraga
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Anak Pejabat di Angkringan Cileungsi, Sekdes dan Tokoh Pemuda Pasang Badan
-
Anak Anggota DPRD Bogor Dianiaya Warga? Sekdes Mekarsari: Itu Fitnah!
-
Anak Anggota DPRD Terlibat Kericuhan di Angkringan Cileungsi, Warga: Keresahan Sudah Lama