SuaraBogor.id - Ekonomi senior, Rizal Ramli meminta Presiden Joko Widodo agar mencontoh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Tak hanya itu, dia juga minta guberbur seluruh Indonesia agar meneladani orang nomor wahid di Jabar.
Rizal Ramli mengatakan, saat ini Ridwan Kamil mengalihkan seluruh pembangunan atau proyek infrastruktur untuk penanganan Covid-19. Dia menyarankan agar Jokowi dan gubernur se-Indonesia meniru langkah Kang Emil sapaa Ridwan Kamil tersebut.
“Refocusing anggaran yang dilakukan Gubernur Ridwan Kamil merupakan contoh bagus dan patut dicontoh oleh Presiden Jokowi dan gubernur seluruh Indonesia,” ujar Rizal Ramli, disitat dari Terkini.id -jaringan Suara.com, Selasa (6/7/2021).
Rizal Ramli mengatakan bahwa pemerintah punya anggaran yang dialokasikan untuk infrastruktur sebesar Rp417 triliun.
Baca Juga: Keras Banget! Gus Miftah Sindir Pemerintah Jokowi Tutup Masjid, TKA China Masuk, Ironi
Belum lagi, kata Rizal, dana Saldo Anggaran (SAL & SiLPA) yang mencapai Rp234 triliun.
Oleh karena itu, ia pun meminta kepada Jokowi agar jangan gengsi menggunakan uang infrastruktur untuk membantu kebutuhan rakyat di tengah pandemi seperti yang dilakukan Ridwan Kamil.
“Jangan gengsi. Gunakan uang insfrastruktur dan dana SAL & SiLPA untuk membantu kebutuhan pokok pekerja harian dan rakyat miskin,” tuturnya.
Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Jabar) di bawah komando Gubernur Ridwan Kamil melakukan refocusing anggaran pembangunan 11 proyek infrastruktur milik daerah.
Pengalihan proyek tersebut diperuntukkan untuk penanganan pandemi Covid-19. Tidak tanggung-tanggung jumlah proyek yang dialihkan tersebut mencapai Rp140 miliar.
Baca Juga: Bupati Muna Barat Positif Covid-19 Saat Hadiri Kunjungan Kerja Jokowi
“Itu konsekuensi karena keselamatan nyawa adalah prinsip yang utama harus didahulukan,” kata Ridwan Kamil.
Berita Terkait
-
Jika Terbukti Ridwan Kamil Ayah Biologisnya, Anak Lisa Mariana Bisa Dapat Jatah Warisan
-
Psikolog Lita Gading Tak Mau Kasus Lisa Mariana Dinormalisasi: Jangan Kasih Panggung Ani-Ani!
-
Hotman Paris Sarankan Atalia Praratya Laporkan Ridwan Kamil dan Lisa Mariana atas Kasus Perzinaan
-
Atalia Praratya Masih Percaya Ridwan Kamil Setia, Anggap Isu Selingkuh Jadi Cobaan Rumah Tangga
-
Konon Dibangun Pakai Dana Pinjaman, Review Fasilitas Masjid Al Jabbar Karya Ridwan Kamil Disorot
Tag
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
Pilihan
-
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman, Link Live Streaming dan Prediksi Susunan Pemain
-
Minuman Berkemasan Plastik Berukuran Kurang dari 1 Liter Dilarang Diproduksi di Bali
-
Nova Arianto: Ada 'Resep Rahasia' STY Saat Timnas Indonesia U-17 Hajar Korea Selatan
-
Duh! Nova Arianto Punya Ketakutan Sebelum Susun Taktik Timnas Indonesia U-17 Hadapi Yaman
-
Bukan Inter Milan, Dua Klub Italia Ini Terdepan Dapatkan Jay Idzes
Terkini
-
KKSU Terbukti Sunat Uang Kompensasi Sopir dari Dedi Mulyadi, Dishub Bogor Cari Aman?
-
Anggaran Gemuk Bogor Dipangkas Habis! Rudy Susmanto Alihkan Dana ke Kebutuhan Mendesak
-
Bupati Bogor Instruksikan Usut Tuntas Dugaan Pemotongan Dana Kompensasi Sopir Angkot
-
Mobil Bak Terbuka Picu Tabrakan Karambol di Jalan Bandung-Cianjur, 4 Pemudik Luka-luka
-
Atalia Praratya Ungkap Isi Hati Soal Isu Perselingkuhan Ridwan Kamil