SuaraBogor.id - Kader PDIP saat ini tengah gencar memasang spanduk Puan maharani. Namun, hal itu nampaknya terbalik dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming.
Gibran sapaan akrabnya yang merupakan putra dari Presiden Joko Widodo itu tampak memasang foto Ganjar Pranowo di profil atau display picture (DP) facebooknya.
Padahal, Gibran merupakan kader PDIP. Sekedar diketahui, saat ini kader PDIP tengah gencar memasang spanduk Puan Maharani.
Menyadur dari Terkini,id -jaringan Suara.com, karena foto DP Gibran itu, sejumlah netizen menilai sebagai isyarat bahwa keduanya bakal menjadi pemimpin masa depan.
Baca Juga: Viral 'JANDA' Diajak Lawan COVID-19, Netizen: Bisa Diserang Kaum Feminist Ini
“Dua duanya pemimpin masa depan Indonesia
Sehat sehat selalu orang orang hebat,” tulis akun Restusinggih.
“Duh bikin iri saja punya wali kota seperti mas Gibran dan gubenur seperti pak ganjar bahagia sekali sebagai warganya. Sesuatu banget lihat mereka berdua,” tulis akun Miyamorpzlove.
Seorang netizen, Damar Micaksono menulis, Gibran justru menunjukkan sinyal yang kuat sekali.
“Wainiiiii… Diperintah masang spanduk mbak Puan, tapi masang foto profil karo Mas Ganjar.
Sinyal kuat saka bapake ikiiii. Kode KODE luar biasa Gaya Mataraman"
“Trus kamuh masih sebel DAN kontra ama mas Gibran, po orak, Mar? Nganu.. Masih… Ampoon mas Gibran.. aku bocahmu wes.. hiks,” tulisnya.
Baca Juga: Keras! Ngabalin ke Rocky Gerung: Kita Doakan Profesor Abal-Abal Ini Cepat Menikah
Tetap Pasang Spanduk Puan Maharani
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengaku ikut memasang Baliho bergambar foto Ketua DPR RI Puan Maharani. Pernyataan Gibran disampaikan kepada wartawan disela mendampingi kunjungan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, di Pasar Klewer, Solo, Kamis 5 Agustus 2021.
Putra sulung Presiden Joko Widodo itu mengatakan, ada instruksi dari partai untuk memasang baliho tersebut adalah instruksi dari partai. Kendati demikian, dia tidak enggan menyebutkan, instruksi tersebut datang dari tingkat DPC, DPD atau DPP partai.
"Ya, itu ada instruksi dari partai,” ujar Gibran singkat.
Gibran juga tidak menjelaskan, berapa jumlah baliho bertuliskan ‘Kepak Sayap Kebhinekaan’ yang dipasangnya.
“Saya pasang baliho, tidak usah saya sebutkan jumlah. Kita ngurusin Covid-19 dulu,” kilahnya.
Baliho berukuran besar bergambar foto Ketua DPR RI Puan Maharani bertebaran dalam beberapa hari terakhir. Meski bertuliskan Ketua DPR RI di bagian bawah, ada logo PDIP di bagian atas baliho yang didominasi warna merah itu.
Berdasarkan pantauan baliho Puan Maharani memang terpasang di berbagai lokasi di Solo dan sekitarnya. Di antaranya di Jalan Yos Sudarso, Jalan Baki – Solo, Jalan Bhayangkara, Jalan Veteran, Jalan Ronggowarsito, RM Said dan lainnya.
Ketua DPC PDIP Solo, FX Hadi Rudyatmo mengakui jika baliho bergambar Puan juga banyak terpasang di Kota Solo. Namun baliho tersebut tidak dipasang oleh DPC PDIP Solo ataupun kader, dan anggota DPRD Solo Fraksi PDIP.
“DPC PDIP Solo tidak memasang baliho sama sekali. Yang memasang tim dari beliau (Puan),” ujar Rudy.
Mantan Wali Wali Kota Solo ini menegaskan selama ini tidak ada komunikasi antara tim Puan dengan DPC PDIP. Apalagi untuk memasang baliho tersebut. Pihaknya juga tidak diberitahu soal pemasangan itu.
Berita Terkait
-
Ganjar Pasang Badan! Hadiri Sidang Hasto, Beri Dukungan Moral di Tengah Kasus Suap PAW
-
Pertemuan Prabowo-Mega Jilid 2 Terungkap? Ahmad Muzani Sebut Ada Hari Baik
-
Jokowi Larang Wartawan Foto Ijazah, Ponsel Dikumpulkan di Gerbang, Roy Suryo: Mirip Orde Baru
-
Jokowi Geram! Siap Laporkan Kasus Ijazah Palsu ke Polisi?
-
Diambil Alih Dasco, Puan Maharani Disebut Absen saat Pembukaan Masa Sidang di DPR, Kenapa?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays
-
PKK Bogor Era Eva Marthiana: Fokus Ketahanan Pangan, Kesehatan dan Pendidikan Keluarga
-
Pesan Menohok Bupati Bogor untuk 3.676 ASN dan PPPK Baru: Jaga Marwah, Haramkan KKN!