SuaraBogor.id - Kelompok Taliban kini berhasil kuasai Afghanistan, hal itu menjadi perhatian dunia. Pegiat media sosial Denny Siregar juga turut menanggapi kaitan hal tersebut. Dia menilai, tak lain karena di Afghanistan banyak ulama seperti Felix Siauw.
Awalnya Denny menyinggung soal orang Afghanistan yang dianggapnya sangat lemah dan mudah menyerah ke Taliban. Dia menduga, hal itu bisa terjadi lantaran di Afghanistan banyak orang mengaku ulama seperti Felix Siauw.
“Kenapa orang Afghanistan begitu lemah sehingga menyerah begitu saja kepada Taliban?” ujar Denny Siregar dalam kicauannya di akun jejaring media sosial Twitter pribadinya, menyadur dari Hops.id -jaringan Suara.com, Selasa (17/8/2021).
“Mungkin karena di sana banyak orang yang mengaku ulama seperti Felix Siauw dan bilang, ‘Cinta tanah air itu tidak ada dalilnya’,” lanjutnya.
Kemudian sambil mengunggah foto orang Afghanistan yang kabur dengan menumpang pesawat Amerika Serikat (AS), Denny pun menegaskan bahwa jiwa nasionalisme tak bakal ada artinya apabila sudah menyerah dan melarikan diri.
“Pada akhirnya, semua kekayaan menjadi tidak berarti ketika nasionalisme sudah melarikan diri,” tuturnya.
Denny lantas mengajak kepada seluruh rakyat Indonesia terus menjaga nasionalisme dengan berbagai usaha.
“Selama masih ada di dada, kita jaga dengan sekuat tenaga. Merdeka, Indonesia,” imbuhnya.
Pernyataan Felix Siauw soal nasionalisme tak ada dalam dalil. Penceramah kondang Felix Siauw memang pernah menyinggung soal nasionalisme atau cinta tanah air dalam cuitannya beberapa waktu silam.
Baca Juga: Militer AS Tembak Mati Dua Warga Bersenjata Api di Bandara Kabul
Dalam pernyataannya, Felix Siauw mengungkapkan sebagaimana yang disebut Denny Siregar, bahwa membela nasionalisme itu tidak ada dalilnya.
Dia pun membandingkan hal itu dengan membela Islam yang menurutnya jelas contoh tauladan serta pahalanya.
“Membela nasionalisme, enggak ada dalilnya, enggak ada panduannya. Membela Islam, jelas pahalanya, jelas contoh tauladannya,” katanya di akun Felixsiauw pada 30 November 2021.
Sontak pernyataan dari penceramah kontroversial itu mendapatkankan berbagai kritikan dari sejumlah pihak dan warganet lainnya.
Berita Terkait
-
Ustaz Felix Siauw Ungkap Kekecewaan ke Pandji Pragiwaksono Gara-gara Bahas Tambang
-
Ivan Gunawan Curhat soal Penyakit Ain, Ustaz Felix Siauw Ungkap Cara Menangkalnya
-
Bukan Sekadar Musibah, Ini Alasan Ustadz Felix Sebut Perusak Hutan Pelaku 'Dosa Besar'
-
Review Film 13 Days, 13 Nights: Ketegangan Evakuasi di Tengah Badai Taliban
-
Serangan Udara Picu Eskalasi Konflik Afghanistan-Pakistan: Puluhan Tewas, Rusia Merespon!
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Fatayat NU Siap Jadi Motor Ekonomi Perempuan di Pelosok Bogor
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 111 Kurikulum Merdeka
-
Wajah Baru Transportasi Bogor: Angkot Tua Bakal Dihapus, Skema Ganti Kendaraan Diperketat
-
Lautan Manusia di Pakansari: UAS dan Bupati Rudy Susmanto Ketuk Pintu Langit untuk Bogor
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 121 Kurikulum Merdeka