SuaraBogor.id - PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk secara berturut-turut kembali dinobatkan sebagai Best Bank for SME 2021 oleh Asiamoney. Sebelumnya, BRI juga mendapatkan penghargaan yang sama pada 2020.
Asiamoney merupakan media ekonomi dan keuangan terkemuka yang mengulas terkait isu perbankan, pasar modal dan investasi dengan fokus pada wilayah Asia Pasifik.
Dalam publikasinya terbarunya, Asiamoney mengapresiasi keberhasilan BRI yang mampu menjaga kinerja di tengah pandemi, dan di saat bersamaan menyelamatkan UKM melalui strategi business follow stimulus.
Sebagai contoh, selama pandemi, BRI menyalurkan kredit kepada UMKM senilai Rp45 triliun yang bersumber dari penempatan dana pemerintah, menyalurkan subsidi bunga senilai Rp5,47 triliun dan menyalurkan subsidi upah senilai Rp6,45 triliun.
Asiamoney juga menyoroti kiprah BRI yang berkomitmen untuk terus menciptakan economic value dan social value, serta mendorong inklusi dan literasi keuangan. Sebuah hal yang tidak mudah dilakukan mengigat di Indonesia terdapat lebih dari 270 juta penduduk yang tersebar di lebih dari 17 ribu pulau.
“Perseroan memiliki strategi dalam menjangkau masyarakat yang bertempat tinggal di daerah terpencil serta terluar. Melalui Agen BRILink, BRI memiliki 500 ribu agen dengan volume transaksi mencapai Rp843,2 triliun pada tahun 2020. Peran BRI dalam mendorong inklusi keuangan juga memberikan dampak terhadap peningkatan literasi keuangan, seiring penyaluran pembiayaan kepada pelaku UMKM,” tulis Asiamoney.
Direktur Utama BRI, Sunarso bangga atas apresiasi tersebut, mengingat momentumnya bersamaan dengan Sinergi Ultra Mikro yang tengah diakselerasi oleh perseroan.
“Saat ini, dunia internasional telah memahami dan percaya dengan visi maupun strategi BRI yang terutama kembali ke core nya pada segmen UMKM. Penghargaan ini akan kami jadikan pemacu semangat untuk mencapai visi 'The Most Valuable Banking Group in Southeast Asia' dan 'Champion of Financial Inclusion' di tahun 2025,” pungkas Sunarso.
Baca Juga: BRI dan BP Tapera Bersinergi Hadirkan Ekosistem Pembiayaan Rumah
Berita Terkait
-
Oversubscribed, Total Right Issue BRI Capai Rp95,9 Triliun
-
BRI Imbau Masyarakat Lebih Berhati-hati dalam Surfing Digital
-
Dengan Modal dari BRI, Kini Penghasilan Yosi Rp60 Juta per Bulan
-
BRI Dorong Pemberdayaan Ekosistem Bisnis Klaster untuk Perkuat Ketahanan Ekonomi
-
Perkuat Ketahanan Ekonomi Masyarakat, BRI Dorong Pemberdayaan Ekosistem Bisnis Klaster
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Proyek Vital Bogor Mandek Total Akibat 'Sengkarut' Kebijakan Dedi Mulyadi dan Material Langka
-
4 Fakta Penting Kasus Korupsi Timah Harvey Moeis, Dari Vonis 20 Tahun Hingga Dekam di Lapas Cibinong
-
3 Fakta Mengejutkan dari Kasus Wanita Paruh Baya Tanpa Listrik di Pamijahan
-
Harvey Moeis Resmi Jalani Vonis 20 Tahun Penjara di Lapas Cibinong Bogor
-
5 Poin Penting Video Viral Istri Kades di Cigudeg Pamer Uang: Dari Camat dan Komentar Pedas Netizen