SuaraBogor.id - Pimilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di 170 desa di Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat turut di tinjau Dirjen Binapemdes Kemendagri Yusharto Huntoyungo, Sabtu (16/10/2021).
Pemantauan Dirjen Binapemdes itu dilakukan memastikan Pilkades berjalan lancar dan sesuai Protokol Kesehatan (Prokes).
"Kami melakukan pemantauan untuk memastikan pelaksanaan Pilkades serentak di Purwakarta berjalan lancar, aman dengan penerapan disiplin protokol kesehatan," kata Yusharto, di Purwakarta, Sabtu.
Kata dia, berdasarkan pengamatan melalui laporan, berikut instrumen yang sudah disiapkan oleh Pemkab Purwakarta, sudah ada kesesuaian dan konsistensi antara laporan dengan di lapangan.
Baca Juga: 10 Tempat Wisata Purwakarta Terkenal: Hidden Valleyhills Hingga Giri Tirta Kahuripan
Ia mengungkapkan, pelaksanaan Pilkades serentak di Purwakarta saat ini sudah sesuai dengan Permendagri 72 Tahun 2020, dimana penerapan protokol kesehatan Covid-19 sudah diterapkan dengan baik.
"Berdasarkan pantauan di lapangan, pelaksanaan Pilkades serentak yang digelar di masa pandemi sudah dilaksanakan dengan baik," katanya.
Dalam kesempatan yang sama, Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika berharap pelaksanaan Pilkades serentak di 170 desa di Purwakarta mulai pemungutan suara hingga pelantikan kepala desa terpilih bisa berjalan dengan dan aman dan lancar.
Menurut dia, pelaksanaan Pilkades serentak ini telah dipersiapkan secara matang dan terkoordinasi khususnya dalam hal pengamanan yang melibatkan berbagai pihak terutama unsur Pemda dengan TNI dan Polri.
"Selain upaya pencegahan pada hal-hal yang mengarah pada konflik dan sengketa Pilkades, kita juga mengedepankan penerapan protokol kesehatan yang ketat dan disiplin sehingga segala potensi penyebaran pandemi COVID-19 bisa diminimalisir," katanya. (Antara)
Baca Juga: Kasus Covid-19 di Sumut Turun, IDI Minta Mobilitas Warga Diawasi dengan Baik
Berita Terkait
-
Lestarikan Permainan Kuno! SMA Negeri 1 Purwakarta Gelar Krida Saka Budaya
-
Heboh Tanah Bergerak di Kampung Cigintung Purwakarta, Menko PMK Pratikno: Lokasi Ini Tak Aman Lagi
-
Bupati Purwakarta Saepul Bahri Binzein Dicium Emak-emak Saat Blusukan
-
Berbeda Itu Menyenangkan! Serunya Panen Karya P5 di SMA Negeri 1 Purwakarta
-
Setra Pangistren: Prosesi Pelepasan Kelas XII di SMA Negeri 1 Purwakarta
Tag
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas MPV 1500cc: Usia 5 Tahun Ada yang Cuma Rp90 Jutaan
- 5 Rekomendasi Pompa Air Terbaik yang Tidak Berisik dan Hemat Listrik
- Diperiksa KPK atas Kasus Korupsi, Berapa Harga Umrah dan Haji di Travel Ustaz Khalid Basalamah?
- 5 AC Portable Mini untuk Kamar Harga Rp300 Ribuan: Lebih Simple, Dinginnya Nampol!
Pilihan
Terkini
-
Jangan Ketinggalan! DANA Kaget Terbaru Nongol Malam Ini, Pengguna DANA Bogor Bisa Langsung Klaim
-
Cerita di Balik SPMB Bogor
-
Liburan Seru di Sentul Bogor, Ini Dia 5 Destinasi Ramah Keluarga yang Tak Boleh Dilewatkan
-
Program Makan Bergizi Gratis, Ini Strategi Rudy Susmanto Sediakan Ratusan Dapur Khusus di Bogor
-
Cara Klaim Link DANA Kaget Hari Ini, Raih Saldo DANA Gratis Hingga Rp500 Ribu