SuaraBogor.id - Selama 14 hari satuan tempur elite dari Kodam III Siliwangi, Batalyon Infanteri (Yonif) Raider 300/ Brawijaya (BJW) menggelar latihan bersama tentara Amerika.
Tentara Amerika itu dari US Army Security Force Assistance Brigade (SFAB) bakal latihan bersama dengan TNI dari Yonif Raider 300 di Cianjur, Jawa Barat.
Dalam latihan tersebut, Yonif Raider 300/BJW akan berbagi ilmu tempur hutan kepada tentara Amerika.
Menyadur dari Cianjurtoday -jaringan Suara.com, sebelum mengawali latihan yang akan digelar selama 14 hari di kawasan hutan Kabupaten Cianjur, delapan personel Mobile Training Team (MTT) Security Force Assistance Brigade (SFAB) US Army yang dipandu oleh Major Eric Cannon berkunjung ke Kodam III Siliwangi, Sabtu (23/10/2021).
Baca Juga: Gunakan Mobil Operasional Toyota Rush, Polres Pasaman Barat Antar-Jemput Warga Vaksin
Rombongan tentara Amerika Serikat (AS) itu diterima oleh Pangdam III Siliwangi, Mayjen TNI Agus Subiyanto didampingi para Pejabat Utama Kodam III Siliwangi.
Agus Subiyanto menjelaskan, MTT SFAB US Army merupakan para pensiunan perang Afganistan. Mereka hendak berbagi pengalaman tentang taktik bertempur di padang pasir.
Sedangkan, US Army SFAB berharap memperoleh ilmu pengetahuan tentang pertempuran hutan dari Yonif Raider 300/BJW.
“Untuk kegiatan latihan bersama ini ada di bawah kendali Danyonif Raider 300/BJW, Letkol Inf Jani Setiadi. Mereka akan (prajurit Yonif Raider 300/BJW dan US Aramy SFAB) melaksanakan latihan bersama selama 14 hari, mulai 21 Oktober hingga 7 November 2021,” ujar Pangdam III Siliwangi, Mayjen TNI Agus Subiyanto.
Tidak hanya itu, latihan bersama ini, ucap Agus, sebagai bentuk untuk mempererat persahabatan antara kedua negeri hingga dengan tingkatan paling dasar.
Baca Juga: TNI Berseragam Loreng Turun Tangan Angkut Tumpukan Sampah di Kelurahan Cilowong
Paling utama, sebutnya, memberikan pengalaman baru bagi prajurit-prajurit di lapangan. Sehingga bisa membentuk interaksi sosial yang lebih baik dalam melanjutkan kerja sama kedua negara.
“Selain berbagi ilmu taktik pertempuran, mereka juga akan melaksanakan olahraga bersama. Hal yang tak kalah penting, mereka akan dibawa ke daerah wisata sekaligus mempromosikan pariwisata di daerah Jawa Barat,” paparnya.
Sementara itu, Kapendam III Siliwangi, Kolonel Inf Arie Tri Hedhianto menyebut, latihan bersama itu dipimpin oleh Danyonif Raider 300/BJW, Letkol Inf Jani Setiadi.
“Hari ini (Senin 25/10/2021), mereka melaksanakan latihan Weapon, dan Kit Overview, Weapon Handling, Medical Bags, dan Fun Game. Pemateri dari SFAB US Army, yaitu Major Eric Cannon,”terangnya.
Arie menyatakan, hari pertama latihan bersama berjalan sesuai rencana dan waktu yang telah ditentukan. Kedisiplinan prajurit Yonif Raider 300/BJW mendapatkan apresiasi dari personel tentara Amerika Serikat.
“Disiplin waktu dan kegiatan adalah salah satu tujuan dari latihan bersama kali ini,” tandasnya.
Berita Terkait
-
Bongkar Isi Draft Revisi UU TNI, Imparsial Singgung Ambisi Prabowo Kembalikan Dwifungsi TNI
-
Heboh Istri Serka HS Pembunuh Eks TNI Dilepas Polisi
-
Tolak Permintaan Maaf 3 Anggota TNI, Anak Bos Rental Mobil Ungkap Perjuangan Ilyas Kuliahkan Banyak Ponakan
-
Ungkap Pencurian Avtur, Pertamina Beri Apresiasi Kepada Lantamal 1 Belawan
-
Revisi UU TNI Masuk Prolegnas Prioritas DPR, Dwifungsi ABRI Bakal Hidup Lagi?
Terpopuler
- PIK Tutup Jalan Akses Warga Sejak 2015, Menteri Nusron: Tanya Maruarar Sirait
- Honda PCX Jadi Korban Curanmor, Sistem Keyless Dipertanyakan
- Lolly Banjir Air Mata Penuh Haru saat Bertemu Adik-adiknya Lagi: Setiap Tahun Saya Tidak Pernah Tahu...
- Ketajaman Jairo Beerens: Bisa Geser Posisi Romeny, Struick hingga Jens Raven
- Tangis Indro Warkop Pecah Dengar Ucapan Anak Bungsu Dono Soal HKI: Ayah Kirim Uang Sekolah Walau Sudah Tiada!
Pilihan
-
Akhiri Piala Asia U-20 2025: Prestasi Timnas Indonesia U-20 Anjlok Dibanding Era STY
-
Bak Bumi dan Langit! Indra Sjafri Redup, Dua Orang Indonesia Ini Bersinar di Piala Asia U-20 2025
-
Megawati Hangestri Cetak 12 Poin, AI Peppers Tekuk Red Sparks 3-0
-
Pekerjaan Terakhir Brian Yuliarto, Mendikti Saintek Baru dengan Kekayaan Rp18 M
-
Sanken Tutup Pabrik di RI Juni 2025
Terkini
-
Bupati Bogor Akan Resmikan Dua Pasar Unggulan di 100 Hari Kerjanya
-
Cianjur Butuh Uluran Tangan, Ribuan Siswa Belajar di Ruang Kelas Rusak
-
DPRD Kabupaten Bogor Tampung Aspirasi Warga Rumpin, Prioritaskan Pembangunan Infrastruktur
-
Bambu Tresno: Meningkatkan Apresiasi Kerajinan Bambu Lewat BRI UMKM EXPO(RT) 2025
-
Bogor Barat dan Bogor Timur Segera Mekar? Bupati Terpilih Rudy Susmanto Siapkan Langkah Nyata