SuaraBogor.id - Publik dibuat heboh dengan adanya kabar bahwa Kaesang Pangarep menjadi komisaris di RANS Entertainment. Kini, putra Presiden Joko Widodo itu bergabung dengan perusahaan milik Raffi Ahmad.
Kabar itu terlihat saat Kaesang Pangarep hadir dalam acara pengumuman kerja sama antara Grup Emtek dan RANS Entertainment pada Jumat (29/10/2021).
Acara bertajuk Babak Baru Rans dan Emtek juga menghadirkan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Co-Founder Rans Dony Oskaria dan Managing Director Emtek Sutanto Hartono.
Pada kesempatan itu, Kaesang Pangarep mendapatkan pertanyaan mengenai perannya di RANS Entertainment. Lelaki 26 tahun mengaku menjadi pengendali di perusahaan.
Baca Juga: Terungkap! Kaesang Pangarep Gabung RANS Entertainment Tugasnya Jadi Tukang Rem
"Kan tadi sudah dibilangin, dengan kolaborasi bareng SMCM dan RANS ini, (ibarat) dari gigi 4 bisa ke gigi 7, lebih cepat. Ya itu saya tuh fungsinya ngerem, biar ngebut tapi nggak ngebut juga. Itu tugas saya, biar nggak bablas juga," kata Kaesang Pangarep.
Meski jabatannya bukan main-main di RANS Entertaimment, namun Kaesang Pangarep malah menunjukkan biasa-biasa saja. Katanya, yang penting bisa membuat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina tersenyum.
"Saya simpel saja. Tugasnya menghibur Mas Raffi dan Gigi. Yang penting mereka tertawa, saya senang," imbuh Kaesang Pangarep.
Soal dirinya didapuk jadi komisaris di RANS Entetainment, Kaesang Pangarep mengaku hal itu terjadi baru-baru ini saja. Namun lebih jauhnya, Kaesang meminta wartawan untuk bertanya langsung ke Raffi Ahmad.
Seperti diketahui, RANS Entertainment dan SCM menjalin kerja sama dalam bentuk kolaborasi menayangkan sejumlah program pilihan melalui platform milik RANS dan Emtek Group.
Baca Juga: Raffi Ahmad Ingin Bawa Rans Entertainment IPO, Bagaimana Prospeknya?
Berita Terkait
-
Teka-teki Kerupuk Setoples Kaesang Pangarep, Kode Apa Lagi?
-
Bantah Jadi Simpanan Cagub, Klarifikasi Vanessa Nabila Dinilai Blunder Kayak Polemik 'Nebeng Jet Teman'
-
Istri Raffi Ahmad Boleh Terima Endorsement, KPK Peringatkan Artis yang Jadi Penyelenggara Negara Hati-hati Gratifikasi
-
Di Tengah Cibiran karena Dukung Cagub Ahmad Luthfi, Kaesang Pangarep Disanjung Ayah Hebat
-
Istri Pejabat Menyala, Outfit Nagita Slavina Saat Resmikan Restoran Dipuji
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
Terkini
-
Program Samisade Dijadikan Alat Politik, Pemkab Bogor Tegas Lakukan Hal Ini
-
Profesor Luluk: Wisata Pekarangan Atang, Potensi Baru Ekonomi Indonesia
-
Reformasi Birokrasi di Bogor, Atang-Annida Dorong ASN Profesional
-
Kronologi Lengkap Empat Santri Tewas Akibat Longsor di Ponpes Sukabumi, Dua Luka Ringan Tiga Luka Berat
-
Anies Baswedan Dukung Atang Trisnanto Jadi Wali Kota Bogor