SuaraBogor.id - Sebuah video memperlihatkan sorang wanita membeli barang melalui COD viral di media sosial. Mengejutkan mungkin, total harga yang dibeli itu bikin merinding jagat maya.
Video viral itu diunggah akun Tiktok Yzxglny_ belum lama ini. Momen wanita saat membeli barang sistem bayar di tempat ini pun mendapatkan sorotan warganet.
Tak terduga, sang kurir pun mengikhlaskan barang yang diantar untuk tidak di bayar oleh pembelinya.
Sedikitnya 9 juta pengguna TikTok telah menyaksikan video tersebut.
Baca Juga: Viral Pria Curi Besi Penutup Gorong-gorong di Malang, Warganet: Gak Sekalian Pagarnya
Dalam video yang ia unggah, ia memperlihatkan momen dirinya sedang menerima paket dari kurir pengantar barang. Memakai jaket oranye, kurir tersebut memberikan paket pesanan wanita tersebut kepadanya.
Wanita itu kemudian menanyakan harga barangnya kepada kurir tersebut. Tak disangka, harga barang belanjaan dan biaya pengirimannya hanya Rp 100.
"Berapa pak?" tanya sang pemilik akun.
"Hanya 100 rupiah," jawab kurir tersebut.
Suasanapun menjadi hening. Orang-orang di dalam rumah sang wanita langsung memberikan perhatian mereka seolah-olah merasa heran.
Baca Juga: Cabe-cabean Makin Pedas, Petani di Ciamis Tersenyum Lebar
"Suasana langsung hening dan orang rumah pada ngeliatin gue semua," ungkapnya.
Karena hanya Rp 100, kurir tersebut mengikhlaskan biaya pengirimannya dan memberikan paket itu secara cuma-cuma kepada sang pemilik akun.
Dalam unggahan sebelumnya, sang pemilik akun memperlihatkan barang belanjaannya yang mendapatkan potongan diskon.
Karena banyaknya potongan, ia hanya perlu membayar Rp 100. Rupanya, ia membeli satu buah minuman botol dan dua buah minuman gelas.
Melihat video tersebut, warganet memberikan beragam tanggapan. Beberapa dari mereka merasa heran. Beberapa lainnya menuturkan pengalaman serupa.
"Astaghfirulloh kenapa harus COD kak," ujar warganet.
"Heh gue juga pernah kayak gitu, malu banget sumpah," kata warganet.
"Gue juga pernah woy, kata kurirnya nggakpapa neng nggak usah dibayar, tapi tetep gue kasih 5K buat kurirnya," tutur warganet.
"Tinggal beli di warung aja kenapa sih," tulis warganet.
"Malu banget pas ngasih uangnya, ingin menghilang dari bumi."
"Lagi bayangin kurirnya nangis sambil bengek," tambah lainnya.
"Kurir: ambil aja mbak saya ikhlas," celetuk warganet.
Berita Terkait
-
Perang Dagang Memanas Buat Harga Emas Akan Terus Naik, Pengamat Ramal Nilainya Akan Segini
-
Siapa Garuda Wisnu Satria Muda? Dikira Cuma Artis, padahal Kelompok Seniman Lokal Berprestasi
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
-
Harga Emas Diramal Makin Bersinar Tahun Ini, Bakal Cetak Sejarah Dunia
-
Pasien Speak Up tentang Kelakuan Oknum Dokter Nambah Lagi, Kali ini Terjadi di Malang
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
Terkini
-
Heboh Kasus Eks Sirkus OCI, Taman Safari Indonesia Tak Ingin Tercoreng
-
Butuh Dana Cepat? 3.324 PPPK di Bogor Bisa Sekolahkan SK di BUMD Bank Tegar Beriman: Cek Syaratnya
-
Bangga! Layanan Wealth Management BRI Diganjar Penghargaan Internasional oleh Euromoney
-
Aktivitas Gempa Meningkat, Gunung Gede dalam Pantauan Ketat
-
Dirut TSI Bantah Eksploitasi: Kami Justru Rawat dan Selamatkan Mereka dari Prostitusi