SuaraBogor.id - Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barar mengeluarkan himbauan pencegahan dan Penanggulangan Covid-19. Isinya meniadakan libur semester akhir tahun bagi SMA/SMK/SLB di Kota-Kabupaten Bogor, Depok dan Cianjur dan wilayah Jawa Barat lainnya.
“Kami sampaikan beberapa hal sebagai berikut, satu, libur natal pada tanggal 24 Desember 2021 ditiadakan,” demikian tertulis dalam surat yang ditandatangani langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat Dedi Supandi pada Senin (29/11/2021) lalu, mengutip Bogor Daily.
“Dua, tidak ada cuti selama periode libur natal dan tahun baru tahun 2022 (tanggal 24 Desember 2021 sampai dengan 2 Januari 2022),”
Adapun kebijakan ini adalah tindak lanjut dari Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 62 tahun 2021 tentang Pencegahan dan Penanggulangan Corona Virus Disease (Covid-19) pada saat natal dan tahun 2021 dan tagyb vary 2022. Hal itu tertuang dalam surat Himbauan Pencegahan dan Penanggulangan Covid-19 Nomor 15864/KS.02.04.01/Sekre.
Dinas Pendidikan mengatakan, periode itu harus diisi dengan kegiatan penguatan pendidikan karakter atau kegiatan pengembangan potensi siswa lainnya dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.
Namun Dinas Pendidikan menyerahkan sepenuhnya kepada satuan pendidikan untuk menentukan detail kegiatan yang akan dihelat.
Tak cuma menghapus libur semester akhir tahun, Dinas Pendidikan juga mengimbau pembagian rapor yang semula dilaksanakan pada 23 Desember 2021 untuk diundur ke tanggal 10 Januari 2022. Sementara tanggal 23 Desember dilaksanakan penetapan rapor semester ganjil.
Pemerintah memang tengah berusaha menekan laju penularan covid-19 yang mulai terkendali. Jangan sampai pasca liburan natal dan tahun baru kembali terjadi lonjakan kasus sebagaimana yang terjadi tahun lalu.
Pemerintah pusat sendiri menaikkan status PPKM di wilayah Jabodetabek dari level 1 ke level 2. Keputusan itu diambil lantaran tingkat tracing di wilayah Jabodetabek menurun.
Berita Terkait
-
Libur Paskah, Warga Jakarta Serbu Tebet Eco Park
-
Kamis Putih Libur Tidak? Cek Informasi Rangkaian Pekan Suci Paskah
-
Kawasan Pesisir Jakarta Jadi Primadona Wisata Selama Libur Lebaran 2025, Ini Daya Tariknya
-
Hanya Sejam dari Solo, 4 Destinasi Wisata Keluarga Ini bikin Long Weekend Anda Berkesan
-
Apakah Hari Kartini Libur Tanggal Merah? Jangan Keliru, Ini Aturan Resmi Pemerintah
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Sinergi BRI dan Usaha Lokal Dorong Ekspor Perhiasan Batu Alam Indonesia
-
Berkah Malam Jumat, 9 Amalan Dahsyat Raih Pahala Berlipat
-
Kronologi Tabrakan Beruntun di Cianjur: Elf Oleng Hantam 5 Kendaraan
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Alfamart Tebar Promo Gila-gilaan di Weekdays
-
PKK Bogor Era Eva Marthiana: Fokus Ketahanan Pangan, Kesehatan dan Pendidikan Keluarga