SuaraBogor.id - Kandungan Surah An Naziat, adalah surah ke-79 dalam Al Quran. Surah ini tergolong surah Makkiyah, terdiri atas 46 ayat.
Dinamakan An Naziat yang berarti Malaikat-malaikat yang mencabut nyawa berasal dari kata An Naziat yang terdapat pada ayat pertama surat ini.
Dinamai pula As Saahirah yang diambil dari ayat 14, dinamai juga Ath Thaammah diambil dari ayat 34. Asbabun nuzul Surah An Naziat dilatarbelakangi oleh orang-orang kafir yang mendengar adanya hari kebangkitan sesudah mati.
Mereka heran dan mengejak, sebab menurut keyakinan mereka tidak ada hari kebangkitan.
Lalu apa pokok kandungan dan keutamaan surah An Naziat? Berikut ulasannya.
1. Kandungan Pokok Surah An Naziat
Surah An Naziat mengutarakan sumpah Allah dengan menyebut malaikat yang bermacam-macam tugasnya, bahwa hari kiamat pasti terjadi, dan membangkitkan manusia itu adalah mudah bagi Allah, serta mengancam orang-orang musyrik yang mengingkari kebangkitan dengan siksaan yang telah dialami Fir’aun dan pengikut-pengikutnya.
Selanjutnya, surah ini menerangkan keadaan orang-orang musyrik pada hari kiamat dan bagaimana kedahsyatan hari kiamat itu.
Berikut kandungan pokok Surah An Naziat.
Baca Juga: Bacaan Surat Yasin, Lengkap dengan Tata Cara Sebelum Membaca
- Penegasan Allah tentang adanya hari kiamat dan sikap orang-orang musyrik terhadapnya.
- Manusia dibagi 2 golongan di akhirat.
- Manusia tidak mengetahui kapan terjadinya saat kiamat.
- Kisah Nabi Musa dengan Fir’aun.
2. Asbabun Nuzul Surah Naziat
Asbabun Nuzul surah An Naziat dilatarbelakangi ketika orang-orang kafir usai mendengar hari kebangkitan sesudah mati mereka merasa heran dan mengejek. Karena menurut keyakinan mereka tidak ada hari kebangkitan. Itulah sebabnya mereka bertanya demikian itu. Diriwayatkan oleh Said bin Manshur yang bersumber dari Muhammad bin Ka’ab bahwa ketika turun firman ‘Alaa innaa laa marduuduuna fil hafiroh (apakah sesungguhnya kami benar-benar dikembalikan kepada kehidupan kepada kehidupan yang semula? An Naziat ayat 10) sebagai keterangan kepada Rasulullah, dan terdengar oleh kaum kafir quraisy, mereka berkata.”Kalau kita dihidupkan kembali sesudah mati, tentu kita akan rugi.” Maka turunlah ayat berikutnya (An Naziat ayat 12) sebagai keterangan dari Allah kepada Rasul-Nya tentang ucapan kaum kafir quraisy itu.
Demikianlah ulasan tentang kandungan pokok dan Asbabun Nuzul surah An Naziat.
Kontributor : Raditya Hermansyah
Berita Terkait
-
Tawarkan Program Hafal Al Quran, Ustaz Yusuf Mansur Sarankan Jemaah Jual Rumah dan Mobil
-
Menebar Cahaya dari Kalam Ilahi: Komunitas Sahabat Al-Qur'an Tumbuh Bersama Ayat dan Amal
-
Suara Islam: Ikhtiar Menjadi Sahabat Ibadah Umat di Era Digital
-
Bacaan Surat Yasin Lengkap 83 Ayat, Latin, Terjemahan, dan Keutamaan Jantung Al-Qur'an
-
FSUI Ungkap Banyak Imam Masjid di Jakarta Belum Fasih Baca Al-Qur'an
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 Oktober 2025: Banjir 2.000 Gems, Pemain 110-113, dan Rank Up
Pilihan
-
5 Laga Klasik Real Madrid vs Juventus di Liga Champions: Salto Abadi Ronaldo
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
Terkini
-
Kronologi Lengkap Ibu Tiri Habisi Anak di Bogor, Sandiwara Ayah Kandung Bikin Geram!
-
Pengamat Ungkap 'Jebakan Mental' di Balik Kasus Ibu Tiri Bunuh Anak di Bojonggede, Ini Risikonya
-
Update Kasus Kematian Bocah di Bogor: Ayah Tak Terlibat, Ibu Tiri Pelaku Tunggal Penganiayaan Brutal
-
Ibu Tiri Pembunuh Anak di Bojonggede Jadi Tersangka, Ayah Korban Diperiksa Polisi, Apa Perannya?
-
Menko PM Nobatkan Tirta Kahuripan dengan Mandaya Award 2025, Bukti Nyata Keberhasilan Program