Scroll untuk membaca artikel
Andi Ahmad S
Kamis, 13 Januari 2022 | 19:41 WIB
Ilustrasi pelecehan seksual terhadap anak. [Suara.com/Rochmat]

Pelaku pun menjawab bahwa Faisal Setiawan menunggu di atas Curug Pareang. Setelah itu pelaku mengajak korban untuk jalan kaki kembali menemui Faisal Setiawan namun setibanya di tempat yang sepi, pelaku langsung memeluk tubuh korban dari arah belakang.

Pelaku lantas melakukan perbuatan bejatnya. Korban tak diam dan terus melawan hingga melepaskan diri. Tapi setiap kali lepas, pelaku kembali lagi menangkap hingga menampar korban.

Korban terus melawan, hingga berhasil memukul pelaku dengan handphone. Tapi hal itu justru membuat pelaku marah dan mengancam korban dengan pisau kecil.

Ketika pelaku beraksi, ada seorang Anak kecil yang melihat kejadian tersebut. Pelaku panik lalu mengejar Anak tersebut, korban pun memanfaatkan kondisi itu untuk kabur.

Baca Juga: Liburan Singkat di Pantai Kesirat Gunungkidul

Tapi pelaku balik lagi dan mengejar korban. Pelaku kembali bisa menangkap korban. Korban terus berteriak dan didengar oleh seorang perempuan paruh baya.

Melihat perempuan paruh baya itu, pelaku kabur. Perempuan itu kemudian berteriak hingga pelaku ditangkap warga.
“Sempat kabur tapi ketangkap sama warga, karena takut dihakimi warga, pelaku minta diantar ke polsek,” ujar Usep.

Adapun korbannya dibawa oleh perempuan paruh baya tersebut ke rumah warga. Usep menyatakan, pelaku kini berada di sel Polsek Jampang Tengah.

Load More