SuaraBogor.id - Deddy Corbuzier lewat akun Tiktok miliknya @Deddy Corbuzier ikut mengomentari ucapan dari Edy Mulyadi soal Kalimantan sebagai tempat jin buang anak.
Lewat video di akun Tiktok itu, Deddy Corbuzier menceritakan soal asal usul kalimat tempat jin buang anak.
"Tempat jin buang anak. Kata-kata itu populer tahun 1980 ketika Insinyur Ciputra membangun Bintaro Jaya, yang tempatnya masih sepi banget,"kata Deddy dalam video itu.
"Bokap gue beli tanah di sana 150 meter utang ke suadara-saudaranya 10 juta harganya, tahun 1998 gue beli tanah itu ke bokap gw 100 juta, sekarang tanah yang masih punya gue itu, harganya 4 miliar," jelas Deddy.
Baca Juga: 7 Penginapan Murah di Bogor, Ada yang Berlokasi di Hutan!
Deddy lantas menyebut jika ada yang mengatakan bahwa siapa yang mau pindah ke tempat jauh dan dianggap sebagai tempat jin buang anak, ia malah menegaskan dirinya sangat mau.
"Gue mau, satu studio di sini, satu studio di sana. Justru cuma monyet yang gak mau. Atau jangan-jangan yang bilang itu supaya cuma dia yang bisa invest, jadi orang-orang gak tau kalo investasi itu harganya bisa tinggi," tutup Deddy.
Sebelumnya, Edy Mulyadi jadi sorotan publik usai pernyataannya yang dinilai menghina Kalimantan dengan menyebutkan bahwa "Kalimantan Tempat Jin Buang Anak".
Dalam videonya, Edy Mulyadi juga menyebut tidak ada orang yang mau pindah ke IKN baru di Penajam Paser Utara, kecuali monyet. Edy sendiri sempat mengucapkan permohonan maaf terkait ucapannya itu.
Meski sudah meminta maaf, tidak lantas membuat Edy Mulyadi dimaafkan oleh warga Kalimantan. Terbaru, kelompok masyarakat Dayak bahkan mengajukan permintaan pada kepolisian terkait pernyataan Edy Mulyadi yang dinilai menyakiti perasaan masyarakat Dayak dan masyarakat Kalimantan.
"Saya Haji Syahri Ja’ang Ketua Umum Persekutuan Dayak Kalimantan Timur yang juga selaku Ketua Dewan Pertimbangan Dayak Kalimantan timur dalam kesempatan ini menyatakan sikap atas pernyatataan Edy Mulyadi yang telah meresahkan dan menghina masyarakat Kalimantan" kata Haji Syahri Ja’ang, dikutip dari akun Twitter @tjitrosoenarjo
Berita Terkait
-
Kalsel Selamatkan Ikan Lokal: 36.000 Benih Ditebar! Ini Dampaknya Bagi Anda
-
Tuntut Penyelesaian Konflik Tambang Muara Kate, Kantor Gubernur Kaltim Digeruduk
-
Biodata Lunar Ivory Istri Tretan Muslim, Diduga Disentil King Abdi Soal Resep Bebek Carok
-
Emas Antam Ludes Diserbu di Bogor! Panik Buying atau Investasi Cerdas?
-
Deddy Corbuzier Tak Peduli Isu Selingkuh Ridwan Kamil, Kecuali Biayai Ani-Ani Pakai Duit Korupsi
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Aktivitas Gempa Meningkat, Gunung Gede dalam Pantauan Ketat
-
Dirut TSI Bantah Eksploitasi: Kami Justru Rawat dan Selamatkan Mereka dari Prostitusi
-
Hadiri Launching BISKITA Trans Pakuan, Ketua DPRD Kota Bogor Dukung Pengoperasian Kembali
-
Terima Aksi Demonstrasi Mahasiswa, DPRD Kota Bogor Perjuangkan Aspirasi
-
Hasil Rapat Paripurna: DPRD Kota Bogor Tetapkan Tatib Baru dan Bentuk Empat Pansus