
SuaraBogor.id - Sebanyak 4 unit motor custom atau hasil modifikasi berhasil dicuri dari showroom Brilliant Custom Motorcycle yang terletak di Jalan Limo Raya, Kelurahan Limo, Kecamatan Limo, Kota Depok.
Tidak hanya unit motor, pencuri juga membawa kabur 3 BKPB dan STNK asli, 2 laptop, 1 recorder CCTV, 4 knalpot motor custom dan 7 pasang sarung tangan kulit.
"Kerugian ditaksir Rp125 juta," ungkap pemilik showroom Adie Prestio, Rabu (9/2/2022).
Adie baru mengetahui showroomnya dibobol pencuri pada Senin pagi, setelah dihubungi salah satu karyawannya bernama Bayu.
Baca Juga: Terekam CCTV, Viral Pengamen Ondel-Ondel Pukul Anak Kecil di Depok, Pelaku Langsung Ditangkap Polisi
"Dia telepon, bilang showroom dibobol orang," kata Adie.
Setelah mendengar info showroomnya dibobol pencuri, Adie pun bergegas menuju showroom.
Di perjalanan, Dia sempat melapor ke Polsek Cinere atas musibah yang menimpanya.
"Setelah buat laporan, saya dan polisi ke TKP (showroomnya)," jelasnya.
Adie menyebut, pelaku melancarkan aksinya pada Senin (7/2/2022) dini hari.
Baca Juga: Kota Bekasi Sumbang Kasus Covid-19 Tertinggi Kedua di Jawa Barat, Berikut Rinciannya
"Menurut info dari ruko samping, ada yang berisik sekitar jam 2. Sayang CCTV kita gabisa cek,," imbuhnya.
Berita Terkait
-
Kisah Absurd STNK Kekaisaran, Polisi Sampai 'Diperas' Rp5 Triliun
-
Cek Fakta: Tautan Pembuatan SIM hingga STNK Gratis
-
Perluas Jaringan Showroom, Jetour Perlahan Siapkan Layanan Perawatan Kendaraan Listrik
-
Cara Cek Pajak Motor Tanpa Ribet, Selain dari STNK
-
Cara Cek Pajak Motor di STNK: Gampang dan Penting!
Terpopuler
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- Media Asing Soroti Pernyataan Maarten Paes Soal Kualitas Emil Audero
Pilihan
-
Catatkan Rekor MURI, Ini Cerita Buka Puasa Bersama Terpanjang di Solo
-
Baru 2 Bulan, Penjualan Denza D9 Sudah Kalahkan Alphard di Indonesia
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
Terkini
-
Wakil Ketua DPRD Bogor Agus Salim Bagikan Takjil di Cibinong
-
Sindir Pejabat, Dedi Mulyadi: Bongkar Bangunan Ilegal, Jangan Cuma Pasang Plang di Hutan Lindung
-
Konsisten Jaga Kinerja dan Dukung UMKM, BRI Sabet 5 Penghargaan di Retail Banker International Asia Trailblazer Awards
-
Alasan Dedi Mulyadi Menangis Lihat Hutan Puncak Gundul Menyentuh Hati
-
Momen di Tengah Pertemuan Pejabat, Hyang Sukma Ayu Asyik Meracik Kopi Asli Bogor