SuaraBogor.id - Sebuah video berisi massa yang mengatasnamakan dirinya umat Islam Wilayah Samudra Pasai Nengroe Aceh Darussalam atau Umat Islam Aceh mendesak Presiden Joko Widodo memecat Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas.
Mereka menilai Gus Yaqut telah membuat kegaduhan dan menistakan agama. Bahkan massa aksi mengultimatum Presiden Jokowi dengan menyebutkan 'Jokowi musuh kami jika Yaqut tak dipecat'.
Diketahui, desakan massa aksi agar Gus Yaqut turun dari jabatanya merupakan buntut dari pernyataannya yang menyamakan adzan dengan suara gonggongan anjing.
Video aksi Umat Islam Aceh itu viral usai diunggah penguna Twitter Lelaki_5unyi. Berdasarkan video tersebut, sang orator massa aksi tersebut mengaku pihaknya marah dengan pernyataan Menag Yaqut tersebut.
“Kami atas nama umat Islam wilayah Samudra Pasai Nangroe Ace Darussalam menyatakan sangat tersinggung dan sangat marah dengan pernyataan Menteri Agama Yaqut yang menyamakan suara azan dengan gonggongan anjing,” kata orator massa umat Islam Aceh itu.
Karenanya, sejumlah massa itu pun mendesak Presiden Jokowi agar segera memecat Yaqut dari jabatan menteri agama.
“Maka oleh karena demikian kami desak Presiden Indonesia yaitu Ir Joko Widodo untuk memecat menteri agama Yaqut dari jabatan menteri agama,” tuturnya.
Ia menegaskan, jika Presiden Jokowi tak memecat Yaqut, maka pihaknya menilai mantan Wali Kota Solo itu sama saja dengan Yaqut.
Massa aksi yang menamai dirinya umat Islam Aceh itu menyebut bahwa Yaqut merupakan musuh mereka. Karenanya, jika Yaqut tidak dipecat maka pihaknya menilai Presiden Jokowi juga adalah musuh mereka.
Baca Juga: Guntur Romli Soal Kritik Gus Nur ke Gus Yaqut: yang Ente Pertontonkan Ini Pelecehan Terhadap Adzan!
“Jika tidak dipecat, maka Jokowi sama dengan Yaqut. Yaqut adalah musuh kami. Jokowi juga musuh kami jika Yaqut tidak dipecat dari jabatan menteri agama,” tegas sang orator.
Dalam kesempatan itu, orator masa yang mengatasnamakan Umat Islam Aceh itu juga meminta Kapolri segera menangkap Gus Yaqut.
“Kemudian, kami desak Kapolri untuk segera menangkap menteri agama Yaqut agar diproses secara hukum yang berlaku di Indonesia karena Yaqut sudah membuat kegaduhan, dan juga telah menistakan Islam,” tegasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Prabowo Beri Mandat ke Dirut Baru Pertamina: Pecat Siapa Saja yang Tidak Bagus!
-
Setelah Resmikan Proyek Besar di Balikpapan, Apa Agenda Rahasia Prabowo di IKN?
-
Tepis Isu Perpecahan Kabinet, Prabowo: Jangan Percaya Analisis Orang Sok Pintar di Medsos!
-
Harga Alphard Eks Menag Yaqut di LHKPN Tuai Sorotan, Beda Jauh dari Harga Resmi?
-
KPK Tetapkan Gus Yaqut Jadi Tersangka Kasis Kuota Haji, Maman PKB: Harus Diusut Tuntas
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Hujan Batu di Cigudeg: Protes Penutupan Tambang Oleh Dedi Mulyadi Berujung Kericuhan
-
Cigudeg Mencekam! 'Blunder' Ucapan Camat Picu Hujan Batu, Jalan Nasional Bogor Lumpuh Total
-
Puncak Bhakti Lintas Agama di Bogor: Bukti Nyata Toleransi Bukan Sekadar Wacana
-
Ribuan Warga Blokade Jalan Nasional Bogor-Banten dengan Truk, Protes Keras Kebijakan Dedi Mulyadi
-
Euforia Berujung Petaka: Suporter Jadi Korban Pengeroyokan di Bogor Usai Nobar Persib vs Persija