SuaraBogor.id - DPD Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Jawa Barat mendorong Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto berpasangan dengan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dalam pemilu presiden atau Pilpres 2024.
Ketua AMPI Jawa Barat, Ahmad Hidayat mengatakan, saat ini Golkar telah memutuskan bahwa calon yang akan diusung pada Pilpres 2024 adalah Airlangga Hartarto.
"Kami mengikuti arah angin keputusan partai. Pasangannya, sah-sah saja, misalkan Airlangga dengan Ridwan Kamil, boleh saja kita usulkan seperti itu. AMPI Jawa Barat usulkan pasangan Airlangga dan Ridwan Kamil," katanya, Jumat (4/3/2022).
Sebagai warga Jawa Barat, kata dia, mereka tentu akan mengusung nama wakil pendamping (calon wakil presiden) untuk Airlangga dari Jawa Barat, yakni Kamil.
Menurut dia AMPI Jawa Barat akan mendukung partai yang sudah tegas dan bulat pada capres 2024 mengusung Airlangga, oleh karena itu ditargetkan Airlangga menang di Pilpres kali ini.
"Tentunya kami inginnya di Pilpres ada perpaduan kekuatan parpol dan figur dan daerah. Yang paling layak disandingakan dengan Pak Airlangga, ya, Ridwan Kamil," kata dia. "Seperti kita tahu bagaimana survei elektabilitas tinggi dan kami di Jabar akan punya kebanggaan bisa menyandingkan Ridwan Kamil dengan Pak Airlangga," ujarnya.
Ia mengatakan dalam momentum Munas Ke-9 AMPI pada 2020 yang dilaksanakan di Bandung, Airlangga yang merupakan Dewan Pembina AMPI dan Ridwan Kamil akan hadir bersamaan dalam acara pembukaannya. Selain itu, Kamil dijadwalkan menjamu struktur AMPI dalam makan malam di Gedung Sate.
Ketua Penyelenggara Munas Ke-IX AMPI, Kemas Ilham Akbar, mengatakan, pembukaan akan dilakukan di Gedung Merdeka sedangkan sidang-sidang akan digelar di Hotel Pullman Bandung.
Selain itu, kata dia, AMPI juga akan menggelar vaksinasi massal bagi warga bandung yang belum mendapat dosisi ketiga. Ia mengatakan Munas kali ini diselenggarakan di Bandung melihat jumlah pemuda produktif di Bandung dan Jawa Barat mencapai 70 persen.
Baca Juga: Gus Yahya Doakan Airlangga Hartarto Naik Kelas Jadi Atasan Menteri
Hal ini, kata dia, menjadi upaya AMPI dalam meluaskan manfaatnya bagi para pemuda produktif di Jawa Barat.
"Sehingga ini bisa menjadi representasi AMPI untuk melakukan aksi sosial, menjadikan AMPI sebagai motor dalam menggerakkan kekuatan menjelang pemilu," katanya.
Organisasi sayap partai Golkar ini, kata dia, mulai mempertajam strategi pemenangan Pemilu 2024. Momen Munas AMPI menjadi salah satu sarana untuk konsolidasi meraup suara dari kalangan milenial.
"Dan kami berharap spirit dengan mengambil tempat di Gedung Merdeka yang bersejarah ini bisa menjadi inspirasi para pengurus, mengonsolidasi terkait program utama, kaderisasi kontribusi dan pemenangan Pemilu 2024," katanya.
Menanggapi hal itu, Ketua DPD Golkar Kota Bogor, Rusli Prihatevy mengatakan, pihaknya akan tetap patsun apapun instruksi pimpinan sekalipun ke depannya Airlangga berpasangan dengan Ridwan Kamil maju sebagai capres 2024.
Berita Terkait
-
RK Mau Ubah Sampah di TPST Bantargebang Jadi Bongkahan, Bisa Jadi Pengganti Batako
-
Jejak 'Dosa' Bareng Maria Eva Diungkit Lagi, Kasus Video Syur Elite Golkar Yahya Zaini Pernah jadi Skripsi Mahasiswa UI
-
Punya Jabatan di Pemerintah, Raffi Ahmad Cuma Senyum Dituntut Ridwan Kamil Fasilitasi Konser Taylor Swift
-
Ingat Lagi Kasus Video Syur Yahya Zaini dengan Maria Eva, Kini Ditunjuk Bahlil Jadi Ketua DPP Golkar
-
Bukan saat Persija Cetak Gol Langsung, Momen Ridwan Kamil Selebrasi ketika Tayangan Ulang Jadi Gunjingan
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
Terkini
-
Pj Bupati Bachril Bakri Gaspol Wujudkan Asta Cita di Bogor
-
Pemkab Bogor Luncurkan Sistem "Si Aktif Bogor" untuk Tingkatkan Pemberdayaan Perempuan
-
Diduga Ketahuan Selingkuh, Candra Kusuma Langsung Datang ke Istri Pertama di Surabaya
-
Mau Ikut BRI Fellowship Journalism 2025 yang Didukung Penuh Dewan Pers? Cek Syaratnya!
-
BRI Fokus pada Keamanan Data Nasabah, Salah Satunya dengan Operasikan Security Operation Center