SuaraBogor.id - Kasus kematian Tangmo Nida hingga saat ini masih jadi misteri. Kematian artis Thailand tersebut tengah diselidiki pihak kepolisian.
Kepala polisi nasional, Suwat Jangyodsuk mengungkapkan bahwa kematian aktris Thailand Tangmo Nida tampaknya merupakan kecelakaan. Ditemukan dua bukti baru dalam kasus tersebut.
Mengutip dari Bogordaily -jaringan Suara.com, pernyataan Kepala polisi itu, diungkapkan berdasarkan bukti yang ia temukan. Sejauh ini pihak kepolisian telah melakukan penyelidikan dengan meminta keterangan dari 29 saksi.
Pihaknya juga meminta bukti seperti riwayat panggilan ponsel, kecepatan kapal selama mengemudi, serta data GPS di speedboat yang ditumpangi oleh Tangmo Nida pada malam kecelakaan.
Menurut laporan media Vietnam dan media Thailand baru-baru ini menerbitkan berita soal pihak kepolisian yang menemukan dua bukti penting terkait insiden kecelakaan Tangmo Nida.
Bukti penting ditemukan pada Minggu, 6 Maret 2022, pukul 16.40 waktu setempat di dekat dermaga Phibun Songkhram 3 di Sungai Chao Phraya.
Pada Minggu, penyelam divisi laut menemukan dua benda di Sungai Chao Phraya di dekat dermaga Phibul Songkhram.
Dua benda itu adalah tas abu-abu berisi vas tinggi yang dikemas rapi dan benda misterius seukuran telapak tangan.
Dua benda tersebut ditemukan pada koordinat sekitar 50 meter dari dermaga.
Baca Juga: Kasus COVID-19 Masih Tinggi, AS Minta Warganya Tak Kunjungi 3 Negara Ini
Dua benda tersebut diserahkan untuk pemeriksaan forensik. Polisi juga sedang mecari benda-benda lain di tempat kejadian perkara yang menurut para saksi telah dibuang ke sungai.
Komisars Kepolisian Daerah Provinsi 1, Letjen Pol Jirapat Phumijit, menyatakan bahwa pada Minggu, pihak kepolisian masih akan mengumpulkan bukti penyelidikan. Penyelidikan sedang ditangani tanpa adanya campur tangan dari pihak lain.
Berita Terkait
-
Kasus COVID-19 Masih Tinggi, AS Minta Warganya Tak Kunjungi 3 Negara Ini
-
Timnas Indonesia Wajib Pantau Thailand di FIFA Matchday Maret 2022, Ini Alasannya
-
Selama 2022 Ada 69 Kasus Kematian Covid-19 di Sleman, 47 Belum Vaksin
-
Deretan Fakta Kematian Tangmo Nida, Sang Ibu Duga Bukan Kecelakaan
-
Kakek Asal Thailand Aktif Olahraga di Umur 102 Tahun, Hingga Raih Medali Emas
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Razia Pajak 3 Hari di Simpang Sentul Bogor: Siapa Belum Bayar Kena Cekal!
-
Bikin Penasaran! Abdul Khoir Punya Rencana Ini Untuk Susukan Bojonggede
-
Jalur 4 Stasiun Depok Lumpuh Sempat Kacaukan KRL, Sekarang Rute Bogor-Jakarta Normal Lagi
-
Rahasia Mendapatkan Ratusan Ribu dari 5 Link DANA Kaget, Cepat Sebelum Kehabisan Kuota!
-
Lunasi Pajak Kendaraan atau Surat Tilang Menanti, Inilah Fokus Operasi Zebra di Simpang Sentul