Scroll untuk membaca artikel
Andi Ahmad S
Minggu, 13 Maret 2022 | 14:00 WIB
Ilustrasi ban motor gede (Moge). (Shutterstock)

SuaraBogor.id - Imbas dua biker motor gede (moge) menabrak dua bocah hingga meninggal dunia di Kabupaten Pangandaran, kali ini tagar Moge trending topic di Twitter.

Pantauan Suarabogor.id di Twitter, sudah ada 12.9k yang melakukan tweets pengguna Twitter pada Minggu (13/3/2022) pukul 13.54 WIB.

Untuk diketahui, kecelakaan maut itu terjadi di Dusun Kedungpalungpung, RT 001/004, Desa Tunggilis, Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Sabtu (12/3/2022) sekitar pukul 13.00 WIB.

Adapun korban bocah kembar laki-laki yang tertabrak di Jalan Raya Kalipucang-Pangandaran itu adalah Hasan dan Husen (8), anak dari pasangan Wasmo dan Empong. Kedua korban merupakan siswa kelas 2 SDN 3 Tunggilis, Kabupaten Pangandaran.

Baca Juga: Diguncang Gempa 3.0 Magnitudo, Warga Cianjur Berhamburan Keluar Rumah

Mengutip dari Harapanrakyat -jaringan Suara.com, salah seorang saksi mata kejadian, Pendi (50) warga setempat mengatakan, kendaraan moge roda 2 jenis Harley Davidson tersebut datang dari arah Padaherang menuju Pangandaran.

Meski melakukan konvoi, namun masing-masing biker moge melajukan kendaraannya dengan kecepatan tinggi.

“Pas di tempat kejadian perkara (TKP), kedua korban tertabrak saat hendak menyeberang sambil bergandengan tangan. Korban meninggal dunia di TKP,” katanya.

Adapun moge putih menabrak korban pertama, dan motor gede warna hitam menabrak anak satunya lagi.

Setelah menabrak korban, biker moge warna putih tidak bisa mengendalikan kendaraannya dan masuk ke parit.

Baca Juga: Alasan Rizal Ramli Pamit Dari Twitter, Sebut Ada Yang 'Gerah' Hingga Sindir Sosok Ini

Kecelakaan maut tersebut pun langsung ditangani Polres Ciamis.

Load More