Scroll untuk membaca artikel
Andi Ahmad S
Senin, 14 Maret 2022 | 11:13 WIB
Viral antrean sandal untuk beli minyak goreng. (Instagram/@lambe_turah)

SuaraBogor.id - Harga minyak goreng yang mahal di sejumlah daerah nampaknya masih terjadi. Bahkan, ada masyarakat yang ini mendapatkan minyak goreng rela untuk antre.

Nah kekinian viral di media sosial, lucunya bukan orang antre minyak goreng melainkan sandal yang antre.

Video yang diunggah oleh akun instagram @lambeturah, memperlihatkan puluhan sandal berjejer dibuat seperti barisan dalam antrian, bukan lagi manusia yang mengantri. Fenomena ini terekam di daerah Pemalang, Jawa Tengah.

“Antre minyak. Yang antre sandalnya, lur,” ujar pria yang merekam video tersebut, seperti dikutip dari akun Instagram @lambe_turah, belum lama ini.

Baca Juga: Viral Indra Kenz Bingung Rezekinya Nggak Abis-abis: Saya Terbiasa untuk Berdonasi dan Berbagi

Perekam video lantas mendekatkan kameranya ke bagian depan sebuah retail yang pagarnya masih terlihat tertutup. Namun di depan pintu itu sudah berjajar banyak sandal dari warga yang mengantre untuk mengamankan stok minyak sayur.

Jumlahnya pun bukan hanya 1-2, melainkan begitu banyak dan bahkan mengular sampai ke jalan.

Beberapa sandal terlihat ditimpa dengan batu, mungkin tujuannya agar tidak terbang saat ada angin datang, atau agar tidak ada orang yang usil menukar sandal dalam posisi antiran tersebut.

“Ini lho lur, yang antre sandalnya,” sambung perekam video, masih dengan menggunakan bahasa Jawa. “Zaman now yang antre sandal.”

Fenomena ini seketika membuat publik ikut mengelus dada, benar-benar takjub dengan perjuangan warga untuk mendapatkan minyak goreng. Pasalnya sampai sekarang minyak sayur masih menjadi komoditi rumah tangga yang sulit dijumpai di pasaran, pun di beberapa tempat dijual dengan harga yang cukup memberatkan masyarakat. Masyarakat harua antre beli minyak goreng.

Baca Juga: Jokowi Kemah di Titik Nol IKN, Spanduk 'Rakyat Antre Minyak Presidennya Camping' Viral di Medsos

“Selamat datang di wakanda.. negeri dengan lahan sawit terluas tapi minyak goreng nya langka,” seloroh warganet.

“Minyak goreng ga dapet sendal ilang yang iyaaa,” kata warganet.

Load More