SuaraBogor.id - Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto berharap RSUD Cibinong segera ditetapkan menjadi RS Tipe A dan meminta untuk mulai berinvestasi pada kualitas Sumber Daya Manusia bidang Kesehatan salah satunya dengan memberikan beasiswa kepada calon dokter spesialis atau tenaga ahli kesehatan.
Menurut Rudy, kualitas SDM sangat dibutuhkan untuk menjawab tantangan di bidang kesehatan yang perkembangannya sangat cepat dan dinamis.
"Saya mendorong agar RSUD Cibinong menjadi RS Tipe A dan mulai investasi pada kuailtas SDM dengan beasiswa calon dokter spesialis supaya nantinya memiliki pakar-pakar kesehatan, profesor dan Keahlian-keahlian di bidang kesehatan," ujarnya.
Rudy menilai kebutuhan sarana dan prasarana yang ada di RSUD Cibinong sudah mencukupi. Karena itu, harus sudah dipikirkan meningkatkan kualitas SDM.
Menurut Rudy, beasiswa bagi calon tenaga ahli kesehatan itu nantinya akan meningkatkan jumlah pakar dan profesor bidang kesehatan yang dapat menyusun langkah taktis dan strategis dalam pelayanan kesehatan di Kabupaten Bogor.
"Kita harus dorong beasiswa ini supaya RSUD punya banyak dokter, profesor dan dokter spesialis supaya sumberdaya manusianya lengkap dan mencakup kebutuhan masyarakat luas. Jadi jangan seakan-akan rumah sakit pemerintah ini hanya untuk orang tidak mampu yang datang kesini," kata Rudy.
Ia berharap, Direksi dan Manajer RSUD di Kabupaten Bogor bisa mencontoh RSPAD Gatot Soebroto yang bertransformasi dengan cepat dan adaptif terhadap perkembangan di bidang kesehatan.
RSPAD Gatot Soebroto yang tadinya hanya untuk melayani anggota TNI, kini menjadi RS berkelas yang diminati pejabat negara dan masyarakat umum untuk mendapatkan layanan kesehatan.
"Mereka bertransformasi dengan cepat. Dulu itu hanya menangani pasien TNI, tapi hari ini dengan dipegang oleh dr Terawan, banyak terobosan baru yang menjadikan RSPAD itu juga digunakan masyarakat umum dan pejabat negara," katanya.
Baca Juga: Bima Arya Dikabarkan Bakal Masuk Kabinet Indonesia Maju, Ini Tanggapan Ketua PAN Kota Bogor
Rudy menyampaikan, beasiswa itu bisa dianggarkan oleh pemerintah daerah dari BLUD maupun APBD kabupaten Bogor.
"Kalaupun di BLUD hanya bisa setahun dua orang, kita akan dorong beasiswa juga dari APBD daerah," katanya.
Sementara, Bupati Bogor Ade Yasin mengapresiasi masukan dari Rudy susmanto untuk meningkatkan kualitas sumberdaya manusia RSUD se-kabupaten Bogor.
"Jadi ini bisa didanai oleh dana BLUD bisa setahun 3 sampai 4 orang jadi dokter spesialis. Tapi dokter itu akan kembali lagi ke sini setelah lulus menjadi dokter spesialis. Tentunya dengan komitmen dan perjanjian," kata Ade.
Ade Yasin meminta pihak RSUD untuk membahas dengan serius usulan ketua DPRD kabupaten Bogor agar pemerintah daerah tidak hanya membangun infrastruktur pada sektor kesehatan, tapi juga sumberdaya manusianya.
"Mudah-mudahan ini bisa dirundingkan oleh direktur dan lainnya untuk sisihkan anggaran untuk peningkatan SDM, jangan hanya kepentingan fisik dan infrastruktur saja tapi SDM juga harus kita perhatikan," katanya.
Berita Terkait
-
Bima Arya Dikabarkan Bakal Masuk Kabinet Indonesia Maju, Ini Tanggapan Ketua PAN Kota Bogor
-
Terpopuler Kesehatan: Gejala Kolesterol Tinggi di Kuku Kaki, Mulai Hari Ini Indonesia Bebas Karantina
-
Berpelukan Saat Hadiri Kongres, Menteri Kesehatan Malaysia Denda Tokoh Politik Senior DAP
-
Sandiaga Uno Dorong Pembangunan Kereta Gantung di Puncak Bogor, Ade Yasin: Lebih Baik Jalur Puncak II Selesaikan
-
Singing Bowl yang Dipakai Rara Pawang Hujan MotoGP Mandalika Viral, Ternyata Punya 5 Manfaat Kesehatan Ini
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jangan Sampai Menginap di Stasiun! Cek Jadwal KRL Terakhir Jakarta-Bogor Malam Ini 13 Januari
-
Anti Encok! Ini 5 Rekomendasi Sepeda Nyaman untuk Bapak-Bapak Harga di Bawah Rp3 Juta
-
6 Fakta Mencekam Demo Tambang Cigudeg: Dari Blunder Ucapan Camat hingga Janji Manis Bupati Rudy
-
Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
-
Buntut Demo Besar Cigudeg, Rudy Susmanto Bawa Kabar Pasti: 15 Ribu Penerima Bansos Segera Dibayar