SuaraBogor.id - Menyambut datangnya bulan Ramadhan, warga dari Kabupaten Bogor, khususnya wilayah Puncak, menggelar pawai obor. Acara yang berlangsung pada Rabu (30/3/2022) malam itu mengusung tema, “Tahrib Ramadan 1443 Hijriyah”.
Warga membawa obor masing-masing dan berkumpul di Masjid Harokatul Jannah. Warga kemudian melanjutkan perjalanan dari titik awal Gadog, melintasi Cibogo, Cipayung, Limalang, Kopo, Cisarua, dan titik akhir di rest area anggraeni Cisarua, Kabupaten Bogor.
Mengutip dari Bogordaily.net--jaringan Suara.com, Kamis (31/3), Warga berbagai usia dari kalangan komunitas, pondok pesantren, LSM, majelis taklim, ormas paguyuban, kepemudaan dan masyarakat yang tinggal di sepanjang Puncak pun ikut serta meramaikan dan mengikuti kegiatan tersebut.
Warga yang melakukan pawai obor sambil berjalan melantunkan salawat dan zikir serta doa bersama agar pandemi Covid-19 di Indonesia, khususnya Bogor, segera menjadi endemi.
Baca Juga: Sambut Ramadhan, Ribuan Warga di Medan Gelar Pawai Obor
Sementara itu pada video warga Puncak pawai obor yang beredar di media sosial, terlihat sepanjang jalan dari Simpang Gadog, Puncak, sampai Cisarua, tampak para peserta tak henti-hentinya melantunkan zikir dan salawat kepada baginda Nabi Besar Muhammad SAW.
Arus lalu-lintas dari arah Simpang Gadog menuju kawasan Puncak, terpaksa diberhentikan sementara oleh petugas Kepolisian, dan dari arah Puncak menuju Ciawi sempat mengalami kemacetan
Berita Terkait
-
7 Tempat Bukber di Bogor Suasana Alam, Makan Enak Sekaligus Healing!
-
Ramadhan, Volunteering, dan Kebahagiaan: Saat Kebaikan Jadi Gaya Hidup
-
3 Tempat Paling Direkomendasikan untuk Berburu Takjil di Yogyakarta
-
Kapan Nuzulul Quran 2025? Berikut Amalan yang Bisa Dikerjakan
-
Patrick Kluivert Tahu Cara Bikin Pemain yang Puasa Ramadhan Gacor saat Lawan Australia dan Bahrain
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
-
Komunitas Milenial Bergerak Sukses Gelar Aksi Sosial BERMANJA di Yogyakarta
-
Emas Antam Tembus Harga Tertinggi Sepanjang Masa Hari Ini, Jadi Rp1.742.000/Gram
-
Alasan Koster Naikkan Tunjangan DPRD Bali Karena Kasihan Bebannya Berat
Terkini
-
Konsisten Jaga Kinerja dan Dukung UMKM, BRI Sabet 5 Penghargaan di Retail Banker International Asia Trailblazer Awards
-
Alasan Dedi Mulyadi Menangis Lihat Hutan Puncak Gundul Menyentuh Hati
-
Momen di Tengah Pertemuan Pejabat, Hyang Sukma Ayu Asyik Meracik Kopi Asli Bogor
-
Mudik Gratis Polres Bogor Rute Pantura dan Pansela, Pendaftaran Mulai 13 Maret: Ini Persyaratannya
-
BRI Festival 2025 Hadir, Ribuan Pengunjung Siap Nikmati Buka Bareng dengan Kuliner dan Hiburan Seru