Scroll untuk membaca artikel
Galih Prasetyo
Rabu, 13 April 2022 | 11:00 WIB
Ade Armando menjalani perawatan di Rumah Sakit Siloam, Semanggi, Jakarta usai menjadi korban penganiayaan dalam aksi unjuk rasa di depan gedung DPR RI, Senin (11/4/2022). [Instagram @dennysirregar]

SuaraBogor.id - Salah seorang terduga pelaku pengeroyokan Ade Armando saat aksi demo di Jakarta 11 April lalu ialah AP, warga Cisarua, Kabupaten Bogor.

Terkait hal tersebut, Camat Cisarua Ivan Pramudia mengatakan bahwa pria dengan inisial AP tersebut memang memiliki KTP Cisarua namun bertempat tinggal di Megamendung.

“Ktp nya saja kang Cisarua, tinggalnya di Cipayung, Megamendung. Sudah dicek ke keluarganya di Kopo,” ungkapnya mengutip dari Bogordaily.net--jaringan Suara.com, Rabu (13/4/2022).

Lebih lanjut, Ivan mengatakan bahwa pekerjaan AP tersebut hanya seorang petugas keamaan bukan seorang mahasiswa yang ramai diberitakan.

Baca Juga: Daftar 4 Buronan Pengeroyok Ade Armando, Polisi Imbau Cepat Serahkan Diri

“Bukan mahasiswa, berdasar info kerja sebagai security,”

Sementara itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan, mengatakan bahwa pihaknya sudah mengantongi identitas pelaku pemukulan terhadap akademisi Universitas Indonesia (UI), Ade Armando, dalam aksi demonstrasi di DPR, Senin, 11 April 2022.

“Kami sudah identifikasi yang melakukan pengeroyokan dan penganiayaan pada Ade,” kata Zulpan.

Sementara itu, pihak penyidik Polda Metro Jaya menyebut telah menangkap dua dari enam tersangka pengeroyokan Ade Armando pada aksi demo 11 April lalu.

Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Metro Jaya Kombes Pol Tubagus Ade Hidayat menyebut kedua pelaku yang telah ditangkap atas nama Komar dan Muhammad Bagja.

Baca Juga: Terduga Pengeroyok Ade Armando Asal Sukabumi Berangkat ke Jakarta Hari Minggu Pakai Motor

"Yang dua ini statusnya wiraswasta," kata Tubagus. 

Load More