SuaraBogor.id - Kementerian Agama atau Kemenag sudah menetapkan Hari Raya Idul Fitri 1443 H atau 1 Syawal jatuh pada Senin 2 Mei 2022. Itu artinya, ummat Muslim di Indonesia akan melaksanakan Sholat Ied pada hari Senin ini.
Bagi Anda yang akan melaksanakan mudik lebaran ataupun sedang mudik lebaran, dan melintasi Kota Bogor, Anda bisa melaksanakan shalat Idul Fitri di tiga lokasi ini.
Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim mengatakan, akan ada 3 titik yang kemungkinan di tempat dilaksanakan sholat ied berjamaah.
“Iya untuk tingkat Kota Bogor itu ada 3 kalau enggak salah ya, yang pasti si pemerintah Kota Bogor akan menyiapkan di lapangan sempur untuk pimpinan Forkompinda, kemudian juga di IPB juga dilaksanakan oleh institut pertanian Bogor, kemudian ada juga alternatif di Kebun Raya Bogor,” katanya kepada Suarabogor.id.
Baca Juga: Niat Sholat Ied untuk Imam dan Makmum, Tata Cara serta Sunnah Sebelum Shalat Idul Fitri
“Jadi ada 3 tempat yang bisa dilaksanakan untuk kegiatan sholat Idul Fitri ,” tambahnya.
Berbeda dari tahun tahun sebelumnya, saat adanya larangan melaksanakan sholat ied berjamaah, pada tahun ini Lapangan Sempur akan menjadi titik utama untuk menunaikan ibadah Sholat Ied yang akan disiapkan langsung oleh Pemkot.
Dedie juga mengatakan pada tahun ini sholat Ied akan dilaksanakan tanpa jarak, karena berdasarkan angka capaian vaksin di kota Bogor sudah di anggap angka aman.
“Kalo Kota Bogor kan capaian vaksin pertamanya sudah di atas 100% dan pencapaian vaksin boosternya itu 31,5% jadi atas bantuan TNI Polri ya kita mempercepat capaian booster kita anggap lah sudah relatif aman tinggal protokol kesehatannya tetap di laksanakan,”jelasnya.
Meskipun saat ini pemerintah Kota Bogor telah mengatakan situasi pandemi yang segera menuju endemi ini, masyarakat tetap di himbau untuk mematuhi protokol kesehatan.
Baca Juga: Niat Mandi Keramas Idul Fitri Beserta Hukum dan Tata Cara Mandi Wajib Sebelum Sholat Ied
“Meskipun tidak ada jarak tapi tetap nanti sholat ied, tetap pakai masker,” himbaunya.
Kontributor : Devina Maranti
Berita Terkait
-
Turis Jepang Kapok Berkunjung ke Kota Bogor Gegara Pengamen Marah-marah di Angkot
-
Ajak Masyarakat datang ke TPS 27 November, Habib Nabil Bicara Nasib Masa Depan Bogor
-
Cek Fakta: Ahmad Luthfi Sebut Jumlah Penduduk Muslim di Jawa Tengah Capai 97 Juta Jiwa, Benarkah?
-
Ikut Berantas Judi Online, Kemenag Libatkan KUA dan Bakal Ada Khotbah Khusus Terkait Bahaya Judol
-
Menteri Agama Nasaruddin Umar Minta Bantuan KPK Cegah Korupsi Penyelenggaraan Haji
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Tim Kesehatan Hingga Ambulans Disiagakan Pemkab Bogor Jelang Pilkada
-
Atang-Annida Kerahkan 3.978 saksi Untuk Kawal Pilkada
-
Presiden Prabowo Bakal Mencoblos di TPS 08 Desa Bojongkoneng Bogor
-
Pemkab Bogor dan Bawaslu Copot APK Selama Masa Tenang
-
Mortir Sisa Perang Dunia ke II Ditemukan di Kali Ciluar Sukaraja Bogor