Scroll untuk membaca artikel
Hairul Alwan
Rabu, 04 Mei 2022 | 11:05 WIB
Medina Zein [Instagram/@medinazein92]

SuaraBogor.id - Saat ini Medina Zein diketahui masih menjalani perawatan medis di rumah sakit hingga Selasa (3/5/2022). Momen hari raya Idul Fitri pun ia lewatkan dengan terbaring di atas ranjang rumah sakit.

Kesedihan ini dibagikan Medina Zein karena pesan WhatsApp dari putra sulungnya yang akrab disapa Radit. Pasalnya mereka hanya bisa merayakan lebaran dengan berkirim pesan.

"Selamat hari raya idul fitri bun. Minalaizin walfaizin," tulis Radit pada Senin (2/5/2022) pagi.

Unggahan Medina Zein [Instagram/@medinazein92]

"Doain bunda ya kaka. Samasama sayang maafin bunda juga belum bisa jadi ibu yang sempurna," balas Medina Zein sambil mengirimkan fotonya di rumah sakit.

Baca Juga: Kapan Puncak Arus Balik Lebaran 2022? Begini Prediksinya

Barulah pada malam harinya, Medina Zein dijenguk oleh putranya yang bernama Syafi. Putra Medina dan Lukman Azhari tersebut hanya menemui sang ibunda sebentar untuk melepas kerinduan.

Kemudian pada Selasa (3/5/2022), giliran Radit yang menjenguk Medina Zein. Pertemuan-pertemuan tersebut menunjukkan kerinduan Medina Zein kepada dua anaknya yang lahir dari ayah berbeda itu.

Kendati begitu, Medina Zein tetap ceria dan menunjukkan senyum terbaiknya saat mengucapkan selamat lebaran di media sosial. Dalam kesempatan tersebut, dia juga mengungkap penyakit yang membuatnya tak berdaya saat ini.

"Kemarin lambung aku sempet di-endoskopi di Jakarta cuman sempat kambuh beberapa minggu ini. Mungkin karena pola hidup dan pola makan yang kurang baik dan sempat stres juga," terang Medina Zein.

Doa untuk kesembuhan Medina Zein lantas ramai dituliskan kerabat dan warganet.

Baca Juga: 5 Fakta Festival Ngejot Lombok, Tradisi Lebaran Unik Yang Mempererat Silaturahmi

"Lekas sembuh sayang @medinazein," komentar akun @puput***.

"Bismillah cepet sembuh cepet berkumpul sama keluarga tercinta kaka," balas akun @mom***.

"Semangat teh, cepet sembuh yah," timpal akun @santi***.

Load More