SuaraBogor.id - Wakil Ketua MUI Pusat Anwar Abbas turut menyoroti konten podcast Deddy Corbuzier yang dinilai promosikan LGBT saat mengundang Ragil Mahardika dan Fred.
Untuk diketahui, Ragil Mahardika dan warga negara asing (WNA) asal Jerman Frederik Vollert merupakan pasangan sejenis, yang belakangan ini menuai pro kontra di kalangan publik.
Anwar Abbas yang juga Ketua Pengurus Pusat (PP) Muhammadiyah meminta kepada Deddy Corbuzier untuk tidak membesarkan LGBT seperti pada podcastnya.
“Sebaiknya jangan karena itu sama saja artinya Deddy Corbuzier ikut membesarkan LGBT,” kata Anwar kepada wartawan, mengutip dari WartaEkonomi -jaringan Suara.com, Selasa (10/5/2022).
Baca Juga: Undang Ragil Mahardika, Ajakan Unsubscribe YouTube Deddy Corbuzier Trending di Twitter
Menurutnya, kelompok LGBT merupakan aib karena tidak sesuai dengan falsafah bangsa Indonesia dan ajaran agama mana pun.
Anwar menegaskan kampanye LGBT dengan dalih hak asasi manusia (HAM) merupakan kesalahan. Sebab, HAM seharusnya sesuai dengan kemaslahatan masyarakat dan agama, bukan sebaliknya.
Artinya, lanjut dia, LGBT bertentangan dengan HAM dan bisa menimbulkan malapetaka bagi kemanusiaan.
“LGBT ini tindakan antimanusia karena akan membuat manusia punah dan antikemanusiaan,” ujar Anwar.
Karena itu, dia mengingatkan agar semua pihak untuk memerhatikan dampak siaran publik secara luas.
Baca Juga: Deretan Bintang Tamu Kontroversial Podcast Deddy Corbuzier
Anwar juga meminta Deddy Corbuzier untuk menghapus konten mengenai LGBT tersebut.
Diketahui, Deddy mengundang pasangan gay Ragil Mahardika dan warga negara asing (WNA) asal Jerman Frederik Vollert ke podcastnya yang disiarkan melalui Youtube.
Berita Terkait
-
Undang Ragil Mahardika, Ajakan Unsubscribe YouTube Deddy Corbuzier Trending di Twitter
-
Deretan Bintang Tamu Kontroversial Podcast Deddy Corbuzier
-
Belajar Tafsir di Era Medsos, Ulasan Buku 'Tafsir Al-Quran di Medsos'
-
Naysilla Mirdad Go Public dengan Pacar Baru, Langsung Dapat Lampu Hijau dari Calon Mertua
-
Video Lama Pernyataan Jawaban Mahfud MD Terkait LGBT Viral Lagi, Warganet Singgung Deddy Corbuzier
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
-
Cinta Tak Berbalas! Ciro Alves Ingin Bertahan, Tapi Persib Diam
Terkini
-
Anak Usaha BUMN Jadi Musuh UMKM? Kang Asep Dorong Pembubaran Segera
-
Klik Sekarang! Bagi-bagi Saldo DANA Kaget hingga Rp749 Ribu, Ini Tips dan Manfaatnya
-
DANA Kaget Dobel Jumat Malam, Ini Linknya!
-
Pemkab Bogor Juara 1 SPM Nasional, Rudy Susmanto Tegaskan Komitmen Pelayanan Publik Yang Utama
-
Ancaman Kesehatan Mental di Era Digital, Screen Time Maksimal 3 Jam